Page 24 - E-MODUL INTERAKTIF STRUKTUR DAN FUNGSI SEL TERINTEGRASI KEISLAMAN
P. 24

Teori  tentang  membran  plasma  telah  banyak  dikemukan
             oleh  para  pakar,  dan  teori  yang  masih  berlaku  hingga  saat  ini

             adalah  teori  membran  plasma  yang  diajukan  oleh  Singer  dan

             Nocolson  tahun  1972  dengan  nama  teori  Fluid  Mozaic  Model.

             Berdasarkan letaknya, molekul protein penyusun membran terdiri
             dari  protein  perifer  (ektrinsik)  adalah  molekul  protein  yang

             berada  di  permukaan  membran  serta  terikat  pada  permukaan

             lemak  yang  berkutub  serta  protein  integral  (instrinsik)  adalah
             molekul  protein  yang  menyusup  ke  bagian  dalam  membran

             plasma  dengan  salah  satu  permukaanya  atau  kedua

             permukaannya  menyembul  di  permukaan  membran.  Adapun

             protein  globular  memiliki  bentuk  spiral  atau  globular  dan  larut
             dalam sistem air, contohnya adalah albumin dan hemoglobin.

                       Molekul-molekul  protein  perifer  berperan  dalam  reaksi

             imunologis  serta  dapat  bertidak  sebagai  reseptor.  Sedangkan
             molekul  protein  integral  umumnya  berkaitan  dengan  proses

             transpor  dan  proses-proses  enzimatis.  Molekul  protein  yang

             berkaitan  dengan  proses  transpor  juga  ada  bermacam-macam,

             antara lain protein dapat membentuk kanal (channel), ada yang
             bertindak         sebagai         pembawa/pengemban                    (carrier)        yang

             mempunyai  tempat  pengikat  khusus  (binding  site)  dan

             sebagainya.
                           Lipid  penyusun  membran  plasma  terdiri  dari  fosfolipid

             (yang  terbanyak),  kolesterol  dan  glikolipid.  Ketiga  jenis  lipid

             tersebut  amfifatik  yang  berarti  molekulnya  memiliki  ujung

             hidrofobik atau nonpolar (menjauhi air) dan ujung hidrofilik atau
             polar (menyenangi air). Pada permukaan luar membran plasma,

             baik  molekul  lipid  maupun  protein  dapat  berikatan  dengan

             senyawa  karbohidrat.  Molekul  lipid  yang  mengikat  karbohidrat

             disebut  glikolipid,  dan  molekul  protein  yang  mengikat
             karbohidrat disebut glikoprotein.






                                                           2
                                                           6
                                                          17
                                                          24
   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29