Page 86 - e modul materi sel ;
P. 86
Terdapat beberapa factor yang mempengaruhi proses difusi , diantaranya :
a. Suhu ; semakin tinggi suhu, maka proses terjadinya difusi akan semakin besar
b. Konsentrasi ; semakin besar perbedaan konsentrasi antara dua larutan, maka
akan semakin besar terjadinya difusi
c. Ukuran molekul ; semakin besar ukuran suatu molekul, makan akan semakin
lambat terjadinya proses difusi.
d. Luas permukaan ; semakin luas permukaan difusi, maka semakin besar
terjadinya difusi.
Difusi Terfasilitasi
Molekul hidrofilik yang berukuran lebih besar tidak dapat masuk ke dalam sel
difusi sederhana. Akan tetapi, molekul tersebut dapat masuk ke dalam sel.
Mengapa hal tersebut dapat terjadi ? hal ini dapat terjadi karena molekul tersebut
dapat masuk ke dalam sel melalui difusi terfasilitasi. Difusi dapat dipermudah oleh
protein spesifik yang membentuk saluran protein dan protein transpor pada
membran sel. Mekanisme difusi terfasilitasi adalah sebagai berikut :
Difusi yang dipermudah oleh saluran protein. Banyak molekul polar berukuran
besar (asam amino dan glukosa) dan ion (K=, Na+, dan Cl-) tertahan dengan
membrane ganda fosfolipida, tetapi dapat berdifusi melalui saluran yang
dibentuk oleh protein yaitu protein integral.
Difusi yang dipermudah oleh protein transport. Protein transport memiliki sifat
seperti enzim, yaitu bersifat spesifik terhadap zat dan tempat pengikatan
molekul yang diangkutnya. Protein transport dapat berubah bentuk saat
mengikat dan melepas moleul yang dibawanya.
85 | E-MODUL BIOLOGI TERINTEGRASI NILAI-NILAI AL-QUR’AN MATERI SEL