Page 44 - KIAT-KIAT MENSUCIKAN JIWA
P. 44
(pula) menunjuki mereka kepada jalan yang lurus. (Al Qur’an surat (04) An
Nisaa’ ayat 137)
Sesungguhnya orang-orang yang kafir dan melakukan kezaliman, Allah
sekali-kali tidak akan mengampuni (dosa) mereka dan tidak (pula)
akan menunjukkan jalan kepada mereka, (Al Qur’an surat (04) An
Nisaa’ ayat 168)
12.5. Mendapatkan AZAB Disiksa Ketika Sakaratul Maut
Kalau kamu melihat ketika para malaikat mencabut jiwa orang-orang yang
kafir seraya memukul muka dan belakang mereka (dan berkata):
"Rasakanlah olehmu siksa neraka yang membakar", (tentulah kamu
akan merasa ngeri). Demikian itu disebabkan oleh perbuatan tanganmu
sendiri. Sesungguhnya Allah sekali-kali tidak menganiaya hamba-Nya,
(Al Qur’an surat (08) Al Anfaal ayat 50-51)
Demi (malaikat-malaikat) yang mencabut (nyawa) dengan keras, dan
(malaikat-malaikat) yang mencabut (nyawa) dengan lemah-lembut, dan
(malaikat-malaikat) yang turun dari langit dengan cepat, (Al Qur’an surat (79)
An Naazi’aat ayat 1-3)
12.6. Mendapatkan AZAB Disiksa Api Neraka
Dan orang-orang kafir serta mendustakan ayat-ayat Kami, mereka itulah
penghuni neraka. (Al Qur’an surat (05) Al Maa-idah ayat 86)
Dan orang-orang yang mendustakan ayat-ayat Kami dan menyombongkan diri
terhadapnya, mereka itu penghuni-penghuni neraka; mereka kekal di
dalamnya (Al Qur’an surat (07) Al A’raaf ayat 36)
Itulah (hukum dunia yang ditimpakan atasmu), maka rasakanlah hukuman itu.
Sesungguhnya bagi orang-orang yang kafir itu ada (lagi) azab
neraka. (Al Qur’an surat (08) Al Anfaal ayat 14)
Kalau kamu melihat ketika para malaikat mencabut jiwa orang-orang yang
kafir seraya memukul muka dan belakang mereka (dan berkata):
"Rasakanlah olehmu siksa neraka yang membakar", (tentulah kamu
akan merasa ngeri).' (Al Qur’an surat (08) Al Anfaal ayat 50)
Dan barang siapa yang mendurhakai Allah dan Rasul-Nya dan melanggar
ketentuan-ketentuan-Nya, niscaya Allah memasukkannya ke dalam api
neraka sedang ia kekal di dalamnya; dan baginya siksa yang
menghinakan. (Al Qur’an surat (04) An Nisaa’ ayat 14)
Sesungguhnya orang-orang yang kafir kepada ayat-ayat Kami, kelak
akan Kami masukkan mereka ke dalam neraka. Setiap kali kulit mereka
hangus, Kami ganti kulit mereka dengan kulit yang lain, supaya mereka
KIAT-KIAT MENSUCIKAN JIWA 39