Page 25 - E-MAGAZINE HOUSEHOLD WASTE MANAGEMENT FIX_Neat
P. 25
Regulasi
Pengelolaan Sampah
Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nomor 47 Tahun 2014 Tentang
“Pengelolaan Sampah Untuk Mencegah Kerusakan Lingkungan”.
1. Setiap muslim wajib menjaga kebersihan lingkungan, memanfaatkan barang-
barang gunawan untuk kemaslahatan serta menghindarkan diri dari berbagai
penyakit serta perbuatan tabdzir dan israf.
2. Membuang sampah sembarangan dan/atau membuang barang yang masih bisa
dimanfaatkan untuk kepentingan diri maupun orang lain hukumnya HARAM.
Apa kata Al-Qur'an?
Berdasarkan QS. Ar-Rum ayat 41 dengan jelas menyatakan bahwa segala
kerusakan di muka bumi ini adalah akibat ulah manusia yang akibatnya akan
kembali kepada manusia itu sendiri. Jika tidak segera dihentikan, maka
akibat dari kerusakan tersebut akan dirasakan semua penghuni bumi tanpa
kecuali.
Oleh karena itu, semua manusia, hendaknya memikirkan bagaimana
langkah penanggulangan penyelamatan lingkungan tersebut, bukan hanya
mengandalkan usaha pemerintah. Sekeras apa pun pemerintah berusaha
dan memikirkan solusinya, tidak akan terlaksana tanpa dukungan
masyarakat, yang misalnya tetap membuang sampah ke sungai atau
menggunakan plastik secara berlebihan.
22