Page 28 - Mobile Modul1_Program bangga kencana
P. 28
MODUL 1 | Program Bangga Kencana
merupakan dasar pelaksanaan program KB. Namun dalam
perkembangannya UU tersebut diperbaharui menjadi UU Nomor
52 Tahun 2009 tentang Perkembangan Kependudukan dan
Pembangunan Keluarga. Berdasarkan pada perubahan UU
tersebut, selanjutnya penyebutan program KB berubah menjadi
program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan
Keluarga (KKBPK). Perubahan ini membawa dampak dan implikasi
terhadap program dan kegiatan selanjutnya.
Visi BKKBN menjadi keluarga berkualitas pada tahun 2015. Visi
ini pun didukung dengan misi yakni Membangun setiap keluarga
Indonesia untuk memiliki anak ideal, sehat, berpendidikan,
sejahtera, berketahanan dan terpenuhi hak-hak reproduksinya
melalui pengembangan kebijakan, penyediaan layanan
promosi, fasilitasi, perlindungan, informasi kependudukan dan
keluarga, serta penguatan kelembagaan dan jejaring KB. Fisilosofi
yang digunakan adalah menggerakkan peran serta masyarakat
dalam keluarga berencana. Selanjutnya Tugas pokok BKKBN
adalah melaksanakan tugas pemerintahan dibidang keluarga
berencana dan keluarga sejahtera sesuai dengan ketentuan
peraturan perundang-undangan yang berlaku. Dalam
pelaksanaan tugas pokok ini, BKKBN menjalan setidaknya 5 (lima)
grand strategy yakni:
1. Menggerakkan dan memberdayakan seluruh masyarakat
dalam program KB.
2. Menata kembali pengelolaan program KB.
3. Memperkuat SDM operasional program KB.
4. Meningkatkan ketahanan dan kesejahteraan keluarga
melalui pelayanan KB.
5. Meningkatkan pembiayaan program KB.
Nilai-nilai yang terkandung dalam grand strategi tersebut
adalah integritas, energik, profesional kompeten, partisipatif,
konsisten, organisasi pembelajaran, kreatif/ inovatif. Kebijakan
28 | Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional
Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kependudukan dan Keluarga Berencana