Page 90 - Mobile Modul MekopIMP
P. 90

MODUL 6 | MEKOP dan IMP




                  uang/materi,  tetapi lebih cenderung  ke arah mencari
                  “amal” untuk  kebaikan masyarakat dan  kehidupan
                  pribadinya kelak di zaman yang lebih abadi (akhirat).
              3.  Kader  PPKBD,  Sub PPKBD  telah memiliki format  peran
                  terhadap program KB yang begitu jelas dan benar-benar
                  dirasakan  oleh setiap  kader IMP. Format peran tersebut
                  dikemas dalam bentuk “Enam Peran  Bakti Institusi”.
                  Enam peran  bakti institusi ini telah  menjadi semacam
                  motor  penggerak  secara  jiwani bagi kader  IMP  untuk
                  mengaktualisasikan  jiwa  sosial  dan empatinya terhadap
                  kesejahteraan keluarga dan masyarakat  yang diyakini
                  dapat dicapai melalui program Bangga Kencana.


           D. Rangkuman

              IMP (Institusi Masyarakat Pedesaan/Perkotaan) adalah wadah
           masyarakat yang berperan serta dalam pengelolaan program
           Bangga Kencana,  di tingkat  Desa/kelurahan, Dusun/RW  dan
           RT  kebawah yang secara nasional disebut Pembantu  Pembina
           Keluarga  Berencana  Desa  (PPKBD),  Sub  Pembantu    Pembina
           Keluarga Berencana Desa (Sub PPKBD) dan Kelompok Keluarga
           Berencana (kelompok KB).
              PPKBD (Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa) adalah
           seorang kader atau beberapa orang kader yang secara sukarela
           berperan aktif melaksanakan  dan mengelola program Bangga
           Kencana  ditingkat Desa/Kelurahan.  Sub PPKBD (Sub Pembantu
           Pembina Keluarga Berencana Desa) adalah seorang kader atau
           beberapa orang kader dalam  wadah organisasi yang secara
           sukarela berperan aktif melaksanakan dan mengelola program
           Bangga Kencana ditingkat Dusun/Rukun Warga (RW).
              PPKBD dan Sub PPKBD memiliki  tugas, tanggung jawab,
           wewenang  dan hak secara penuh  oleh pejabat berwenang
           sebagai pembantu pembina penyelenggaraan program Bangga
           Kencana di desa/kelurahan untuk melaksanakan kegiatan



       90 |  Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional
           Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kependudukan dan Keluarga Berencana
   85   86   87   88   89   90   91   92   93   94   95