Page 120 - Kristen-BG-KLS-VI
P. 120

sudah terbentuk sebelumnya, peserta didik dapat memilih sebuah
                 lagu untuk dinyanyikan sebagai bentuk rasa syukur terhadap karya
                 keselamatan yang telah dilakukan oleh Yesus Kristus.
                     Guru  diharapkan  membimbing  peserta  didik untuk  memilih
                 nyanyian  yang  tepat  dan  dikuasai  sehingga  dapat  dinyanyikan
                 dengan baik. Guru diharapkan mencatat judul nyanyian yang dipilih
                 oleh tiap kelompok.







                                          Kegiatan 5:
                                           Berkreasi



                 Setelah memahami pesan yang terkandung di dalam Matius 2:1–12,
                 27:32–56, dan  28:1–10, peserta  didik diminta  membuat  sebuah
                 karya  kreatif, yaitu  buku  cerita  Yesus  Kristus  berdasarkan  teks
                 Alkitab pada pelajaran hari ini. Buku cerita tersebut memakai kertas
                 berwarna. Tiap warna memiliki makna. Guru dapat mempersiapkan
                 perlengkapan  yang  dibutuhkan  atau  meminta  peserta  didik
                 mempersiapkannya terlebih dahulu.

                 Perlengkapan yang dibutuhkan adalah sebagai berikut.

                 1.  Kertas buffalo berwarna.
                     a.  Warna putih: Matius 2:1–12. Warna putih mewakili rencana
                         Allah bagi dunia.
                     b.  Warna  merah:  Matius  27:32–45.  Warna  merah  mewakili
                         darah Yesus yang dicurahkan untuk manusia.
                     c.  Warna  hitam:  Matius  27:46–56.  Warna  hitam  mewakili
                         kematian  dan  penderitaan  Yesus  Kristus  yang  telah
                         menggantikan kematian kekal yang seharusnya kita tanggung
                         akibat dosa-dosa kita.
                     d.  Warna kuning emas: Matius 28:1–10. Warna kuning emas
                         mewakili  kehidupan  yang  Yesus  Kristus  janjikan.  Ia  hidup
                         dan  kita  yang  percaya  kepada-Nya  kelak  akan  mengalami
                         kebangkitan tubuh.


                 102    | Buku Panduan Guru Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas VI
   115   116   117   118   119   120   121   122   123   124   125