Page 10 - PEDOMAN_SKRIPSI_REVISI__LENGKAP
P. 10
3
1.5. Syarat Administrasi Keuangan
1. Membayar biaya skripsi sesuai ketentuan pembayaran melalui Bank Jatim, yang
terdiri dari:
a. Biaya Bimbingan Skripsi
b. Biaya Seminar Proposal Skripsi
c. Biaya Ujian Skripsi
2. Mahasiswa yang tidak dapat menyelesaikan bimbingan selama 1 (satu) tahun
akademik akan dikenakan biaya perpanjangan bimbingan.
3. Biaya ujian harus dibayar Lunas paling lambat 7 (tujuh) hari sebelum pelaksanaan
ujian.
1.6. Permohonan Pengajuan Tema dan Judul Skripsi
2. Tema adalah suatu perumusan dari topik yang akan dijadikan landasan pembicaraan
dan tujuan yang akan dicapai melalui topik tersebut, sedangkan topik adalah pokok
bahasan (Gorys Keraf, 1984:108). Tema adalah salah satu ide pokok yang memiliki
gagasan dengan persoalan yang akan digunakan sebagai landasan dalam membuat
tulisan. (teks.co.id, 12 April 2021). Jadi Tema adalah pokok pikiran atau dasar
penulisan yang dipercakapkan, dipakai sebagai dasar pemikiran, atau ide.
3. Judul adalah nama dari skripsi yang merupakan gambaran singkat dari masalah dan
permasalahan (Hilman Hadikusuma, 1995:18). Judul penelitian adalah pernyataan
yang mengandung keseluruhan isi dari suatu penelitian terkait objek penelitian yang
ingin diteliti, lokasi, tujuan dan sasaran yang ingin dicapai. Tujuan awal dari sebuah
judul adalah untuk menarik perhatian pembaca dan untuk menarik perhatian pada
masalah penelitian yang sedang diselidiki. (penelitianilmiah.com) . Nama judul dapat
diambil dari tujuan penelitian atau dari permasalahan.
4. Untuk lebih memperjelas pengertian tersebut di atas, diberikan contoh sebagai
berikut:
Bidang Hukum : Hukum Perbankan
Tema : Kredit Macet Perbankan
Judul : Penyelesaian Kredit Macet Akibat Pelanggaran Legal
Lending Limit di Bank X