Page 12 - PEDOMAN_SKRIPSI_REVISI__LENGKAP
P. 12
5
4.1. Ketentuan Bimbingan
Skripsi adalah karya ilmiah yang wajib dibuat oleh mahasiswa Strata I berdasarkan hasil
penelitian untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana.
Dalam proses bimbingan, mahasiswa akan dibimbing oleh 2 (dua) Dosen Pembimbing,
yaitu Dosen Pembimbing I dan Dosen Pembimbing II. Dalam proses bimbingan tersebut
maka :
1. Judul skripsi yang telah disetujui oleh Dosen Pembimbing I diserahkan ke Kasubag
Akademik untuk disahkan oleh Ketua Program Studi dan mendapat Nomor Register.
2. Mahasiswa menghadap Dosen Pembimbing I dengan membawa lembar pengajuan tema
dan judul skripsi beserta proposal skripsi.
3. Proposal skripsi yang sudah sesuai dengan substansi dan sesuai dengan teknik penulisan
dan sudah di acc Pembimbing dapat dilanjutkan untuk mengikuti seminar proposal.
4. Mahasiswa mendaftar seminar proposal di Kasubag Akademik dengan menyerahkan 3
eksemplar proposal dan bukti acc Dosen Pembimbing.
5. Ketua Program Studi menetapkan Jadwal Seminar Proposal Skripsi.
6. Dosen Pembimbing dan Pembanding berwenang menentukan layak atau tidak layak
proposal untuk diteruskan menjadi skripsi.
7. Proposal yang tidak layak harus diperbaiki oleh mahasiswa sesuai arahan Dosen
Pembimbing dan Pembanding.
8. Dosen Pembimbing II membantu pembimbingan kepada mahasiswa terkait dengan
struktur dan teknik penulisan skripsi.
9. Setiap bimbingan mahasiswa harus membawa kartu bimbingan untuk ditandatangani oleh
Dosen Pembimbing I dan Dosen Pembimbing II, minimal 10x tanda tangan.
10. Apabila bimbingan sudah selesai dan mendapat persetujuan Dosen Pembimbin I dan
Dosen Pembimbing II, selanjutnya skripsi digandakan rangkap 3 (tiga) untuk mendaftar
ujian skripsi.