Page 53 - BUKU DUA - CATATAN KINERJA FADLI ZON BERPIHAK PADA RAKYAT
P. 53
16 November 2015
WAKIL KETUA DPR RI Fadli Zon, S.S., M.Sc.,
memimpin Rapat Paripurna ke-10 Masa Persidangan II
Tahun Sidang 2015-2016. Wakil Ketua DPR Fadli Zon,
didampingi oleh Ketua DPR RI Drs. Setya Novanto,
Wakil Ketua DPR Dr. Ir. Taufik Kurniawan, M.M.,
Dr. Agus Hermanto, dan Fahri Hamzah, S.E. Rapat
Paripurna dihadiri oleh 346 anggota DPR RI dengan
agenda tunggal Pidato Ketua DPR RI dalam rangka
Pembukaan Masa Persidangan II Tahun Sidang 2015-
28 2016. Dalam Rapat Paripurna tersebut, disampaikan
juga surat dari Presiden RI tentang Permohonan
Pertimbangan bagi Pencalonan Duta Besar Luar Biasa
dan Berkuasa Penuh (Duta Besar LBBP) Republik
Seychelles untuk Republik Indonesia.
Setelah Rapat Paripurna, Wakil Ketua DPR RI Fadli
Zon, S.S., M.Sc., melakukan konferensi pers terkait
kunjungan Muhibah ke Jepang pada 10-13 November
2015. Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon, memberikan
penjelasan dalam konferensi pers tersebut bahwa
delegasi DPR RI telah bertemu dengan Ketua Parlemen,
29 Kaisar Jepang, dan Perdana Menteri serta sejumlah
tokoh di Jepang. Sebagai hasil dari kegiatan Muhibah
tersebut, dalam waktu dekat akan ada kunjungan
balasan dari Parlemen Jepang yang akan disertai
dengan sejumlah pengusaha.
Selanjutnya, Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon, S.S.,
M.Sc., memimpin Rapat Tim Diplomasi Parlemen.
Dalam rapat tersebut dibahas sejumlah rencana sidang-
sidang pada forum internasional yang akan diikuti oleh
Delegasi DPR RI.
Pada sore hari, agenda Wakil Ketua DPR RI Fadli
30
Zon, S.S., M.Sc., sebagai Sekretaris Jenderal HKTI,
dilanjutkan dengan memimpin rapat koordinasi
persiapan Musyawarah Nasional HKTI VIII, di Hotel
Santika Palmerah, Jakarta.
Keterangan Foto:
28 Memimpin Rapat Paripurna DPR RI ke-10.
29 Memimpin Rapat Tim Diplomasi Parlemen
bersama peneliti DPR RI.
30 Rapat Koordinasi terkait muhibah ke Jepang.
31 Rapat Koordinasi HKTI menjelang
31
Munas HKTI 2015.
Catatan KINERJA FADLI ZON (1 Oktober 2015 – 30 September 2016) : 43