Page 286 - BUKU NATIONAL INTEREST DAN AGENDA PEMBANGUNAN EDISI KE-2
P. 286
KEPENTING AN NASIONAL D AN A GEND A PEMBANGUNAN
Meraih Kemenangan
Pemilu Untuk
Kesejahteraan Rakyat
agi Rachmat Gobel, Wakil Ketua DPR RI/Korinbang yang juga adalah
Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu Wilayah Sulawesi DPP Partai
NasDem, untuk meraih kemenangan dalam pemilihan umum
Blegislatif 2024 mendatang di wilayah Sulawesi adalah, para kader
NasDem agar senantiasa memegang komitmen tercapainya kesejahteraan
rakyat serta memiliki semangat militansi yang tinggi.
“Gol politik Partai NasDem adalah tercapainya kesejahteraan rakyat
dalam meraih kemenangan Pemilu Legislatif 2024,” kata Rachmat Gobel.
Untuk itu dalam pesannya kepada para kader NasDem yang ditemuinya,
dia selalu meminta agar prinsip tersebut senantiasa menjadi pegangan para
kader di wilayah Sulawesi.
Selain itu, bagi Rachmat Gobel, juga penting para kader memiliki semangat
militansi untuk membangun partai NasDem sebagai partai yang maju dan
moderen selain juga menekankan politik NasDem yang berorientasi pada
pembangunan. Baginya, hal ini merupakan hal wajar yang harus dimiliki
para kader, karena sebagai mesin partai, para kader memiliki peran yang
penting dan strategis dalam memenangkan pemilihan legislatif 2024
mendatang.
Ketika memberikan pengarahannya dalam Workshop Nasional Fraksi
NasDem di kota Makassar, Sulawesi Selatan, 24-26 September 2021, Rachmat
Gobel mengatakan kepada para pengurus partai, pengurus sayap, badan
partai dan anggota DPRD Provinsi, Kabupaten/Kota Partai NasDem se-
Sulawesi, untuk mencapai target dan menjadikan Partai NasDem sebagai
partai pemenang Pemilu, sesuai tekad dan harapan Ketua Umum DPP Partai
NasDem, Surya Paloh.
Ada beberapa poin yang harus dilaksanakan:
268

