Page 63 - KIMIA SMA KELAS XI BERBASIS PjBl
P. 63

  Latihan 2
1. Hitunglah pH larutan
a. Ba(OH)2 0,005 M
b. HCl 0,02 M
c. CH3COOH 0,1 M ( Ka = 10-5 )
d. HF 0,1 M ( Ka = 8,1 X 10-4 )
2. Dalam keadaan standar, sebanyak 7,34 gram asam karbonat dilarutkan kedalam 1000 mL air. Apabila diketahui Ka = 4,2 X 10-7 , Analisislah harga pH larutan tersebut!
3. Seorang siswa menemukan suatu larutan tanpa label mempunyai konsentrasi 0,01 mempunyai pH = 3. Analisislah nilai Ka dan derajat ionisasinya!
Titrasi Asam Basa
Titrasi merupakan penambahan larutan yang telah diketahui konsentrasinya ke larutan yang belum diketahui konsentrasinya dengan bantuan indokator. Titrasi yang didalamnya melibatkan reaksi antara asam dan basa disebut titrasi asam basa atau aşidi alkalimetri. Titrasi dilakukan dengan mereaksikan larutan basa sedikit demi sedikit atau tetes demi tetes melalui buret dalam larutan asam volume tertentu yang ditempatkan dalam labu Erlenmeyer sampai keduanya bereaksi secara akurat yang perubahannya ditandai dengan warna pada indikator. Pada saat titrat tepat mengalami perubahan warna maka disebut sebagai titik akhir titrasi dimana, mol ion H+ sama dengan mol ion OH- , maka berlaku
    Keterangan :
M1 = Molaritas awal M2 = Molaritas akhir V1 = Volume awal V2 = Volume Akhir
𝑴𝟏 × 𝑽𝟏 = 𝑴𝟐 × 𝑽𝟐
  Kimia Kelas XI SMA/MA
 53




















































































   61   62   63   64   65