Page 115 - Buku Ajar Pengembangan Bahan Ajar K5FN
P. 115
diskusi kelompok, dan siswa menulis kesimpulan pembelajaran. Hal ini berarti tidak semua siswa melakukannya proses tersebut.
Karena semua aktivitas pada pada modul telah dapat dijalankan oleh siswa, maka proses pengajaran dan pembelajaran yang terjadi merupakan konstruktivisme 5 Fasa Needham. Semikin tinggi aktivitas siswa dalam proses pembelajaran maka semakin tinggi minat dan sikap siswa terhadap pembelajaran kimia. Hal ini dapat meningkatkan pemahaman siswa data kelompok eksperimen didapati bahwa proses pembelajaran di kelas dengan menggunakan modul berbasis konstruktivisme secara langsung proses pembelajaran telah menggunakan model konstruktivisme. Pembelajaran yang menggunakan model konstruktivisme siswa diajak membangun pengetahuannya sendiri, melalui dunia nyata.
Hal ini sesuai dengan hasil penelitian yang telah dilakukan oleh Wigati, Maharta, & Suyatna, A. (2015) menunjukkan bahwa terdapat perbedaan minat siswa dan hasil belajar kognitif siswa sebelum dan setelah pembelajaran menggunakan modul pembelajaran. Dari hasil penelitiannya menunjukkan adanya peningkatan minat dan hasil belajar yang tinggi. Hasil penelitian Raharti (2011) menunjukkan proses pengajaran dan pembelajaran yang menggunakan modul, memberikan dampak positif terhadap prestasi belajar. Hal ini dapat ditunjukkan dengan perolehan rata-rata nilai siswa
110