Page 127 - Kimia Fisika
P. 127
Pada T dan P tetap, dG = dU + PdV – TdS dan dengan menerapkan hukum pertama termodinamika untuk proses yang reversibel: dU = dQrev + dWrev, dan dQrev = TdS, persamaan (8.18) menjadi
dG = đWrev + PdV (8.19) Jika kerja diuraikan ke dalam kerja volum dan kerja lain yang bukan kerja volum maka
(8.20)
(8.20.a)
(8.20.b) Jadi berdasarkan parsamaan (8.20) penurunan energi bebas Gibbs merupakan kerja maksimum selain kerja volum yang dapat dilakukan oleh sistim dalam proses yang reversibel pada suhu dan tekanan tetap. Sebagai contoh, sel aki yang digunakan pada T, P tetap (ada dalam kontak terbuka dengan lingkungannya) jika dapat diupayakan pengaliran arus listriknya reversibel, maka tenaga listrik yang dikeluarkannya sama dengan penurunan energi bebas
Gibbs dari sel aki tersebut.
đWrev = - PdV + đWrev lain
đWrev + PdV = đWrev lain sehingga
dG = đWrev lain
atau dalam bentuk integrasinya
ΔG = Wrev lain
118 │Dr. Sanjaya, M.Si., M. Hadeli. L.,M.Si.Ph.D, dkk