Page 20 - deCODE Vol 2/2018
P. 20

deINSIGHT
 Foto bersama peserta OSMA 2017
Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) menyelenggarakan OSPEK atau biasa disebut OSMA UAI (OSPEK Mahasiswa
UAI) pada September 2017. “OSMA itu diselenggarakan dalam rangka pengenalan dunia sekitar UAI yang lebih lengkap. Nantinya peserta OSMA juga akan mendapatkan sertifikat. Semoga saja itu bisa membantu nanti dalam memasuki dunia kerja,” ujar Jouna Arighi, koordinator divisi acara OSMA UAI 2017.
Jouna juga menjelaskan bahwa Jajaran Wakil Rektor III UAI merupakan pilar utama yang bertanggung jawab atas terselenggaranya OSMA. Sementara pemilihan panitia OSMA dilakukan oleh Biro Kemahasiswaan dan Pengembangan Bakat UAI.
Panitia OSMA sendiri adalah mahasiwa aktif UAI. Beberapa bulan sebelum OSMA dimulai, Biro Kemahasiswaan dan Pengembangan Bakat UAI membuka pendaftaran untuk menjadi
panitia OSMA. Namun yang diutamakan mendaftar adalah mahasiswa aktif yang masuk melalui jalur beasiswa.
“Saat pendaftaran dibuka, kami menyerahkan CV (Curriculum Vitae) dan harus mencantumkan pengalaman organisasi, IPK, serta alasan mengapa ingin menjadi panitia OSMA. Setelah itu ada wawancara, baru deh pengumuman,” ujar Jouna yang telah menjadi panitia OSMA untuk kedua kalinya.
Sebelum OSMA dimulai, panitia dikumpulkan terlebih dahulu untuk melakukan pelatihan.
Hal tesebut dilakukan agar pihak kampus
dan panitia mempunyai persepsi yang sama tentang OSMA tahun ini. Panitia juga diberikan pendalaman materi mengenai informasi terbaru dari Program Studi UAI dan membicarakan tentang teknis serta rundown acara. “Peserta yang terdaftar sebanyak kurang lebih 800 orang. Jadi panitia bisa siap dan matang saat melakukan kegiatan di hari H,” tambah Jouna.
 22 deCODE Magazine
   






















































































   18   19   20   21   22