Page 6 - E-book Biologi SMA (2)
P. 6
a. Produsen
Organisme autotrof atau produsen ini mampu membuat makanannya sendiri, bahkan dapat
membuat makanan bagi organisme lain yang tinggal di ekosistem. Produsen akan membuat
makanan dengan menyerap senyawa serta zat- zat anorganik yang akan diubah menjadi
senyawa organik melalui suatu proses yang dinamakan sebagai fotosistensis, yaitu proses
pembentukan karbohidrat dari karbon dioksida (CO2) dan air (H2O) dengan bantuan sinar
matahari (Huda, 2020). Contoh tumbuhan hijau. Produsen yang dapat dijumpai di sawah Desa
Curah Takir adalah padi, jagung, dan kedelai (jarang ditanami). Tanaman yang ditanam di
sawah Desa Curah Takir Kabupaten Jember utamanya berupa padi dan jagung.
(a) (b)
Ket. (a) Padi dan (b) Jagung
Sumber: Dokumetasi Pribadi, 2022
b. Konsumen
Organisme heterotrof (konsumen) ini memperoleh makanan dari organisme autotrof atau
produsen dan akan memakan sesama organisme heterotrof lainnya. Sehingga dapat ditarik
kesimpulan bahwa organisme heterotrof adalah organisme yang menggunakan bahan-bahan
organik dari organisme lain yang digunakan sebagai sumber energi dan makanannya (Huda,
2020). Contoh konsumen yang didapat di Desa Curah Takir berupa tikus, burung pipit, dan
belalang. Tikus dan burung pipit memakan padi sedangkan belalang memakan daun padi dan
jagung.
Burung pipit memakan padi
Tikus memakan padi
Belalang memakan padi dan jagung
(Sumber: Setiyawan, 2019)
(Sumber: Manueke, Assa dan
(Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2022)
Palealu 2017)
2