Page 159 - Bahasa Indonesia untuk Perguruan Tinggi_Dr. Aninditya Sri Nugraheni, M.Pd
P. 159

penemuan berarti data yang diperoleh dari penelitian itu adalah data yang
                  betul-betul  baru  yang  sebelumnya  belum  pernah  diketahui;  (2)  bersifat
                  pembuktian  berarti  data  yang  diperoleh  digunakan  untuk  membuktikan
                  adanya  keragu-raguan  terhadap  informasi  atau  pengetahuan  tertentu;  (3)
                  bersifat pengembangan berarti memperdalam dan memperluas pengetahuan
                  yang telah ada. Laporan penelitian terbagi menjadi dua, yaitu: (1) laporan
                  penelitian kuantitatif dan (2) laporan penelitian kualitatif.

               H. Tugas
                  Jawablah  pertanyaan  di  bawah  ini  dengan  jawaban  yang  benar,
                  jelas, dan lugas! Kerjakan secara individu. Diperbolehkan mencari
                  jawaban di dalam materi buku ini.
                  1.  Apakah hakikat dari laporan penelitian itu?
                  2.  Apakah tujuan dari penyusunan laporan penelitian?
                  3.  Sebutkan sistematikan laporan hasil penelitian!
                  4.  Buatlah sebuah penelitian mengenai "Pengaruh Jejaring Sosial Facebook
                     terhadap Prestasi Belajar Mata Kuliah Bahasa Indonesia pada Mahasiswa
                     di perguruan tinggi"!
               I.  Latihan
                  1.  Buatlah sebuah laporan penelitian (bebas memilih sifat laporan penelitian
                     yang akan dibuat)
                  2.  Ketentuan  masing-masing  mahasiswa  mengumpulkan    satu  eksemplar
                     laporan.  Dengan  ketentuan  laporan  hanya  memuat  hasil  analisis  dan
                     pembahasan. Menggunakan kertas kwarto A4, 70gr, dengan batas atas 4
                     cm,  bawah  3  cm,  kiri  4  cm,  dan  kanan  3  cm.  Dengan  spasi  1
                     menggunakan huruf Times New Roman, font 12. Menggunakan bahasa
                     Indonesia  yang  baik  dan  benar,  jumlah  halaman  minimal  15  halaman.
                     Menggunakan  abstrak  dengan  bahasa  Indonesia,  dan  menggunakan
                     Footnote  serta Daftar Pustaka!
                  3.  Dikumpulkan  pada  pertemuan  yang  akan  datang.  Jangan  lupa  setiap
                     tugas yang diberikan oleh dosen dikumpulkan dalam bentuk Portofolio!

               J.  Tindak Lanjut
                     Kegiatan pembelajaran dalam materi “Teknik Menulis Laporan Penelitian”
                  menggunakan metode penugasan dan diskusi, serta strategi yang digunakan
                  adalah Strategi Pembelajaran Berbasis Proyek .  Urutan kegiatannya adalah:

                                Strategi Pembelajaran Berbasis Proyek
                     Strategi ini memberikan bekal kepada mahasiswa untuk belajar membuat
                  laporan  penelitian  yang  bisa  dijadikan  proyek  untuk  penelitian  yang
                  berkelanjutan.  Materi  ini  adalah  kelanjutan  dari  materi  teknik  menulis
                  proposal penelitian.
                  Prosedur
                  1.  Dari proposal penelitian yang telah di buat pada pertemuan sebelumnya,
                     kemudian  dilanjutkan  dengan  penelitian.  Setelah  dilakukan  penelitian,
                     mahasiswa diharuskan membuat laporan penelitian.
               Bahasa Indonesia Berbasis Pembelajaran Aktif                        158
   154   155   156   157   158   159   160   161   162   163   164