Page 86 - E BOOK EKONOMI ISLAM
P. 86
Alquran telah banyak dipakai kata “hasanat” sebagai ganti dari kata “maslahah”
dan kata “saiyiat” sebagai ganti dari kata “mafsadat”.
Selanjutnya, arti asli maslahat adalah menarik manfaat atau menolak mudharat.
Adapun arti secara terminologi (istilah), maslahat ialah pemeliharaan tujuan
(maqashid) syara’, yakni memelihara agama, memelihara jiwa, memelihara akal,
memelihara keturunan dan memelihara harta. Oleh karena itu, segala sesuatu yang
mengandung nilai pemeliharaan yang dikandung oleh kelima unsur tersebut di atas
adalah maslahat dan semua yang menghilangkan atau menolaknya adalah mafsadat.
Alasan digunakan maslahah mursalah adalah bahwasanya kemaslahatan umat
manusia selalu baru dan tidak ada habishabisnya. Oleh karena itu, sekiranya hukum
tidak disyariatkan untuk merespons kemaslahatan yang selalu berkembang dan
hanya berpedoman pada nash (Alquran dan As-Sunnah) dan tidak dilakukan
penafsiran baru. Dengan demikian, akan banyak kemaslahatan manusia yang
tertinggal dipelbagai tempat dan waktu, sehingga hukum yang ada tidak dapat
dijalankan dengan baik dan benar. Padahal, hukum diciptakan untuk memperoleh
kemaslahatan bagi manusia.
80