Page 5 - teknik Fotografi
P. 5
7. Wedding /Event Fotografi
Dapat dikatakan bahwa para fotografer pendatang baru memulai karirnya
dengan berlatih memotret acara pernikahan atau event fotografi. Tapi hal ini bukan
berati bahwa wedding photography tidak memerlukan keterampilan apapun. Apabila
sudah terjun dalam wedding fotografi maka harus memiliki kecakapan yang baik soal
editing.
8. Fashion Fotografi
Fotografi fashion ialah memotret model dengan pencahayaan yang glamour
dan juga selain model fotografer memotret item fashion seperti tas, baju, sepatu,
aksesoris, atau make up. Fotografi jenis ini biasanya banyak digunakan dalam dunia
periklanan dan majalah fashion.
9. Macro Fotografi
Fotografi makro adalah jenis fotografi dimana gambar dibidik dengan kisaran
lebih dekat untuk menampilkan rincian materi subjek yang ingin ditonjolkan. Subyek
yang menarik dari fotografi makro adalah bunga, serangga, teksture dari sweater, atau
keranjang.