Page 21 - E MODUL IPL KELAS XII
P. 21
1) Sebuah ruangan dengan instalasi 1 fasa memiliki beban
lampu 15 VA sebanyak 5 titik dan kotak kontak 150 VA
sebanyak 3 titik. Pembagian groupnya sebagai berikut:
Tabel 1. Pembagian Group Beban
Lampu KK Daya
Group
Daya Bnyk Total Daya Bnyk Total Total
G1 15 5 75 VA 75 VA
G2 150 3 450VA 450 VA
Jadi pembagian group contoh di atas merupakan
pembagian beban pada gedung yang sama. Kita dapat
memasukkan beban pada gedung yang berbeda dalam satu
group tetapi harus mempertimbangkan aspek yang telah
dibahas sebelumnya. Maka akan lebih baik jika beban tersebut
dibuatkan group tersendiri.
Dari pembagian group beban yang telah dilakukan maka
hasil pembagian tersebut dapat menentukan jumlah panel PHB
yang akan dipasang. Untuk gedung tanpa ruangan khusus maka
kebutuhan panel bisa hanya satu macam yaitu Main Distribution
Panel (MDP), dan jika terdapat ruangan khusus atau bangunan
terpisah dengan kebutuhan khusus maka dapat dibuat panel
cabang dari MDP yaitu Sub Distribution Panel (SDP) dan Sub-
Sub Distribution Panel (SSDP).
3. Bahan PHB
Setelah kalian selesai menentukan pembagian group
maka tahapan selanjutnya adalah menentukan jumlah
bahan/komponen yang dipakai. Komponen utama yang dipakai
adalah MCB dan kabel. Untuk MCB jumlah yang dipakai sesuai
dengan group yang telah kita rencanakan sesuai
pembagaiannya. Namum dalam memakai komponen MCB tidak
7