Page 106 - FISIKA SMA KELAS X
P. 106
Kegiatan 1
Masukkan air secukupnya ke dalam alat pemanas (gambar (a)). Ukurlah suhu air
mula-mula dan hasilnya masukkan dalam tabel. Hubungkan alat pemanas dengan
sumber listrik PLN dan catatlah suhu air tiap 3 menit selama 9 menit (0 menit,
3 menit, 6 menit dan 9 menit). Masukkan hasilnya dalam tabel. Bagaimana hubungan
antara banyaknya kalor yang diserap air dan lamanya waktu penyerapan kalor tersebut?
Kegiatan 2
Masukkan air ke dalam alat pemanas I dan alat pemanas II dengan volum yang
tidak sama (gambar (b)). Ukurlah suhu air mula-mula yang berada dalam alat pem-
anas I dan alat pemanas II. Hubungkan alat pemanas I dan alat pemanas II dengan
sumber listrik PLN dan catatlah suhunya setelah 10 menit (sebelum air mendidih) dan
hasilnya masukkan dalam tabel. Bagaimanakah hubungan antara massa air dengan
banyaknya kalor yang diserap?
Catatan: Air yang bervolum lebih banyak, mempunyai massa yang lebih besar.
Kegiatan 3
Masukkan air secukupnya ke dalam alat pemanas I dan minyak kelapa dengan
massa yang sama dengan massa air ke dalam alat pemanas II seperti gambar (c) di
atas. Ukurlah suhu mula-mula dari air dan minyak kelapa tersebut dan hasilnya
masukkan dalam tabel. Hubungkan alat pemanas I dan alat pemanas II dengan sum-
ber listrik PLN dan catatlah suhu air dan suhu minyak kelapa setelah 10 menit
(sebelum mendidih) dan hasilnya masukkan dalam tabel. Bagaimanakah hubungan
antara jenis zat yang dipanaskan dengan banyak kalor yang diserap?
Kesimpulan
Dari ketiga kegiatan di atas buatlah kesimpulan mengenai faktor-faktor apa sajakah
yang mempengaruhi banyaknya kalor yang diserap oleh suatu benda!
2. Kalor Jenis dan Kapasitas Kalor
Kalor dapat diberikan kepada benda atau diambil darinya. Kalor dapat
diberikan pada suatu benda dengan cara pemanasan dan sebagai salah satu
dampak adalah kenaikan suhunya. Kalor dapat diambil dari suatu benda dengan
cara pendinginan dan sebagai salah satu dampak adalah penurunan suhu.
Jadi, salah satu dampak dari pemberian atau pengurangan kalor adalah
perubahan suhu yang diberi lambang Δt.
Hasil percobaan di atas menunjukkan bahwa, dari pemanasan air dan
minyak kelapa dengan massa air dan minyak kelapa yang sama, dengan
selang waktu pemanasan yang sama ternyata banyaknya kalor yang diserap
oleh air dan minyak kelapa tidak sama.
Fisika SMA/MA Kelas X 99