Page 4 - Modul Sejarah Indonesia Kelas XII KD 3.1
P. 4

Modul Sejarah Indonesia Kelas XII


                                                       GLOSARIUM


                       Dwikora               komando presiden Soekarno untuk melakukan
                                             konfrontasi kepada malaysia yang diucapkan pada
                                             tanggal 3 Mei 1964 yaitu 1. Perhebat ketahanan Revolusi
                                             Indonesia, 2. Bantu perjuangan rakyat Manila, Singapura,
                                             Sabah Serawak dan Brunai untuk membubarkan negara
                                             boneka Malaysia.

                           Dokumen           Dokumen atau catatan yang dibuat Gilchrist duta besar
                           Gilchrist:        Inggris pada tahun 1960an.Dokumen ini yang dijadikan
                                             alasan PKI menuduh AD akan melakukan kudeta
                                             terhadap Soekarno
                           GANEFO            Games Of The Emerging Forces merupakan Salah satu
                                             proyek mercusuar presiden Soekarno untuk
                                             menyelenggarakan pesta olahraga negara-negara New
                                             Emerging Forces (NEFOS)

                       Konfrontasi           Cara menentang musuh atau kesulitan dengan berhadapan
                                             langsung atau terang- terangan. Misalnya konfrontasi
                                             Indonesia dengan malaysia.

                       Konsepsi              Konsepsi presiden Soekarno yang bertujuan untuk
                       Presiden 1957         mengatasi dan meyelesaikan krisis kewibawaan kabinet
                                             yang sering dihadapi dengan dibentuknya kabinet yang
                                             anggotanyaterdiri atas 4 partai pemenang dan
                                             dibentuknya dewan Nasional.

                       Nawaksara         Judul  pidato  presiden  Soekarno  pada  22  Juni  1966,
                                         menyampaikan  pidato  Nawaksara  dalam  persidangan  MPRS.
                                         Nawa berasal dari bahasa sansekerta yang berarti sembilan dan
                                         aksara  berarti  huruf  atau  istilah.  Pidato  ini  berisikan  sembilan
                                         pokok  persoalan  yang  dianggap  penting  ,  oleh  presiden
                                         Soekarno  selaku  mandtaris  MPR.  Isi  pidato  tersebut  hanya
                                         sedikit  menyinggung  sebab-sebab  meletusnya        peristiwa
                                         berdarah yang terjadi pada 30 September 1965.

                       Devaluasi         Kebijakan  moneter  yang  diambil  oleh  pemerintah  untuk
                                         melakukan  penurunan  nilai  mata  uang  dalam  negeri  terhadap
                                         mata uang asing  yang sangat  berpengaruh dalam  perdagangan
                                         Internasional.

                       Kosep Djuanda     Kosep rehabilitasi ekonomi yang disusun oleh Mentri  Ir
                                         Djuanda
                       Dekrit Presiden   Keputusan  atau  ketetapan  presiden  Soekarno  terkait  dengan
                                         kondisi  politik  yang  tidak  stabil  akibat  Dewan  Konstituante
                                         tidak berhasil meyelesaikan tugasnya menyusun UUD baru
   1   2   3   4   5   6   7   8   9