Page 306 - MODUL X MIPA BIRU
P. 306

3.  Kegagalan bukan berarti sial, tetapi karena usahanya masih kurang
                 4.  Apapun hasil yang akan saya peroleh, saya akan tetap berusaha maksimal untuk
                     melakukannya
                 5.  Dalam hidup kita akan senantiasa menghadapi masalah, bagi saya masalah harus
                     dihadapi  bukan  dihindari  bagaimanapun  caranya  saya  harus  menemukan
                     pemecahan yang terbaik
                 6.  Bila  saya  gagal,  saya  tidak  akan  putus  asa.  Mencoba  mencari  tahu  apa
                     kesalahannya dan mengevaluasinya untuk menjadi pegangan dalam menentukan
                     langkah berikutnya.
                 7.  Selalu  berpikir  positif  dan  berbahasa  prestasi/optimistik  “masih  ada  peluang,
                     masih ada jalan!”.

             D.  Cara dan Tips Meningkatkan Motivasi Berprestasi di Masa Pandemi
                 Motivasi  berprestasi  tidak  dibawa  sejak  lahir,  tetapi  suatu  proses  yang  dipelajari,
            dilatih,  ditingkatkan  dan  dikembangkan.  Berikut  ini  kiat-kiat  menumbuhkan  motivasi
            berprestasi, di antaranya.
                 1.  Membuat jadwal belajar, kemudian tetapkan tujuan (goal setting), sekecil apapun
                     kegiatan itu harus ada tujuan dan yakinlah ananda bisa berubah dan harus berubah
                 2.  Buatlah tempat belajar yang aman dan nyaman
                 3.  Mengelola waktu dengan baik dan benar
                 4.  Tidak malu bertanya dan aktif berkomunikasi dengan guru ataupun teman
                 5.  Belajarlah dari orang yang sukses, jangan dari orang-orang yang telah gagal
                 6.  Tetap menjaga Kesehatan selama belajar.

            Aktivitas Siswa
            Wawancara untuk Menumbuhkan Motivasi
            Lakukanlah  wawancara  dengan  siapa  saja,  mengenai  pengalaman  kegigihan  dan
            keberhasilan, kemudian rangkum dalam buku catatan!

            Nama orang yang diwawancarai:

             Jawaban:









                                             Tanggal       Catatan Guru BK     Tanda tangan
   301   302   303   304   305   306   307   308   309   310   311