Page 30 - MODUL USAHA MIKRO
P. 30

c)  Rencana  Pemasaran.  Penempatan  produk  pada  konsumen  potensial,  strategi

                              harga,  meraih  dan  mempertahankan  konsumen  potensial,  saluran  distribusi,
                              media pemasaran, strategi promosi.

                          d)  Produksi/Operasi.  Ringkasan  produk  berisi  informasi  yang  akurat  mengenai
                              produk, kualitas produk, keunikan produk, kapasitas produksi produk, proses

                              produksi,  pengendalian  kualitas  atau  control  kualitas,  serta  tenaga  kerja,
                              peningkatan kapasitas tenaga kerja.

                          e)  Organisasi  dan  Manajemen.  Berisi  struktur  organisasi,  pembagian  kerja,

                              kepemilikan saham, pembagian keuntungan serta rencana kemitraan usaha.
                          f)  Keuangan  berisi  laporan  laba  rugi.  Aliran  keuangan,  rencana  investasi,

                              perkiraan penjualan.


                          Contoh: Ringkasan Perencanaan Usaha

                          1.  Judul Kegiatan Usaha
                              Nama Usaha           : Sirup Jaya Bogem

                              Lokasi Usaha         : Surabaya
                              Nomor Telepon        082245508973

                              Produk               : Berbagai macam minuman olahan

                                                     yang bermanfaat bagi kesehatan
                              Visi dan Misi Perusahaan

                              Visi                 : Mempopulerkan Bahan Produk Nusantara
                              Misi                 :
                                                     1)  Menyiapkan minuman berbahan dasar buah bogem

                                                         dengan rasa khas yang bermanfaat bagi Kesehatan
                                                     2)  Menyajikan minuman dengan sensasi rasa khas

                                                         rempah
                              Latar Belakang Usaha

                              Sirup merupakan salah satu produk olahan cair yang dikonsumsi sebagian besar

                              orang sebagai minuman pelepas dahaga. Sirup adalah sediaan pekat dalam air
                              dari  gula  atau  pengganti  gula  dengan  atau  tanpa  bahan  tambahan,  bahan

                              pewangi, dan zat aktif sebagai obat. Sirup adalah larutan oral yang mengandung
                              sukrosa atau gula lain  dalam kadar tinggi. Sirup mengandung paling sedikit

                              50% sukrosa dan biasanya 60-65%. Sirup dapat dibuat dari bahan dasar buah,
                              daun, biji, akar dan bagian lain dari tumbuhan. Dari kemanfaatannya sirup dapat



               Modul Usaha Mikro                                                         Halaman       28
   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35