Page 14 - Modul Mega Alat Indra
P. 14
b. Hipermetropia, tidak dapat melihat benda yang berjarak dekat karena
fokus bayangan jatuh di belakang retina. Rabun dekat dapat dibantu dengan
kacamata lensa plus (cembung/konveks).
Gambar 1. 5 Perbandingan fokus bayangan hipermetropia dan
hipermetropia setelah diberi lensa
c.Presbiopia, tidak dapat melihat benda yang jauh maupun dekatdisebabkan
kelenturan lensa mata berkurang. Gangguan ini dapat dibantu dengan
kacamata lensa rangkap. Biasa terjadi pada lansia.
d. Rabun senja, tidak dapat melihat dengan jelas pada sore hari saja, akibat
kekurangan vitamin A. Pencegahan dengan mengkonsumsi makanan yang
mengandung vitamin A
Gambar 1.6 Perbandingan hasil penglihatan mata normal dan mata
rabun senja
e. Buta warna, penyakit keturunan yang menyebabkan seseorang tidak
mampu mempresentasikan warna. Buta
warna total, warna yang dilihat
hanya hitam, abu-abu dan putih. Buta warna parsial, tidak dapat
membedakan warna tertentu.
6