Page 10 - media pembelajaran perkembangbiakan makhluk hidup berbasis ebook
P. 10
Secara sederhana, perkembangbiakan perkembangbiakan secara kawin pada tumbuhan sebagai berikut :
Sebuk sari Sel telur
Bersatu
Pembuahan
Menghasilkan
Buah dan biji Gambar 2.13
Bagan proses terbentuknya
tumbuhan baru
Tumbuh menjadi
Tumbuhan baru
Proses bertemunya serbuk sari dan kepala putik dapat terjadi oleh tumbuhan itu sendiri. Selain itu,
penyerbukan dapat terjadi karena bantuan luar seperti bantuan dari angin, hewan, air dan manusia.
1. Penyerbukan yang dibantu angin pada umumnya memiliki ciri – ciri :
a. Serbuk sari yang di hasilkan sangat banyak, kecil, dan ringan.
b. Kepala sari besar dan tangkai sari panjang.
c. Tangkai sari yang panjang mudah bergoyang jika tertiup angin sehingga banyak serbuk sari.
d. Kepala putik berbulu dan terentang keluar dari bunga.
Contoh penyerbukan yang dibantu angin adalah jagung dan rumput.
2. Penyerbukan yang dibantu hewan pada umumnya memiliki ciri-ciri :
a. Mahkota berwarna mencolok dan besar.
b. Bunga mengeluarkan bau yang khas.
c. Serbuk sari pada bunga lengket
d. Kepala putik tersembunyi
e. Bunga terdapat nektar yang mampu memikat hewan
Contoh penyerbukan yang dibantu hewan adalah bunga
aster. Umumnya hewan yang membantu penyerbukan
adalah golongan serangga dan burung. Gambar 2.14 penyerbukan yang dibantu oleh lebah
sumber : strategiesforchange.googlespages.com:
Ensiklopedia IPTEK 2, 2007