Page 3 - media pembelajaran perkembangbiakan makhluk hidup berbasis ebook
P. 3

A. Perkembangbiakan pada manusia




   Makhluk hidup berkembang biak untuk melestarikan jenisnya agar tidak punah. Demikian pula manusia, untuk
   melestarikan jenisnya manusia berkembang biak secara kawin (generatif). Perkembangbiakan secara kawin terjadi
   karena ada penggabungan antara sel sperma dan sel telur. Sel sperma dihasilkan oleh laki – laki dan sel telur
   dihasilkan oleh perempuan.  Pertumbuhan dan perkembangan manusia dimulai sejak penggabungan antara sel
   sperma dan sel telur yang membentuk zigot. Pertumbuhan dan perkembangan berlanjut hingga manusia dewasa akan
   mengalami penuaan. Pertumbuhan dan perkembangan pada manusia secara umum terjadi dalam 2 tahap.
   Pertumbuhan dan perkembangan tahap pertama terjadi di dalam rahim. Kemudian tahap kedua pertumbuhan dan
   perkembangan terjadi diluar rahim.


   Apakah perbedaan pertumbuhan dan perkembangan? Pertumbuhan adalah pertambahan ukuran tubuh. Contoh,
   bertambahnya berat badan dan tinggi badan.kemudian perkembangan adalah kegiatan sel-sel dalam membentuk
   fungsi-fungsi khusus tubuh. Contoh, ketika bayi belum dapat berjalan, tetapi pada saat usia bertambah bayi tersebut
   akan bisa merangkak, berdiri, melangkah dan berjalan sendiri.

      1.  Pertumbuhan dan perkembangan manusia di dalam rahim


      Pertumbuhan dan perkembangan manusia di dalam rahim dimulai ketika terjadi penggabungan antara sel sperma
      dan sel telur. Rahim hanya dimiliki oleh perempuan. Jadi, pertumbuhan dan perkembangan  terjadi di dalam tubuh
      seorang ibu. Bergabungnya sel sperma dan sel telur akan membentuk zigot. Proses tersebut dinamakan dengan
      proses pembuahan, setelah terjadi pembuahan zigot akan membelah dan membentuk embrio. Setelah 120 jam
      dari pembelahan embrio akan menempel di dinding rahim ibu. Perhatikanlah gambar dibawah ini :


                                    Sel telur yang telah dibuahi membelah dalam
                                    perjalanan menuju rahim
                                                                                       Gambar 2.1


                                                                               Gambar diatas menunjukkan proses
                                                                               penempelan yang disebut dengan
                                                                               Yang disebut dengan implantasi.
                                                                               Embrio tumbuh ,menjadi janin dan
                                                                               Mulai mendapatkaan makanan
                                                                               Dan oksigenn yang diperoleh ibu.
                                   Rahim



                                 Embrio kecil melekatkan diri
                                 ke dinding rahim yang lunak
   1   2   3   4   5   6   7   8