Page 39 - Modul Dunia Hewan
P. 39

Gambar  2.20 Hirudo medicinalis
                                 Sumber:  https://www.biologiedukasi.com/2015/08/ciri-ciri-dan-
                                                    klasifikasi-annelida.html

                          5.  Peranan  Annelida  dalam  Kehidupan  Manusia
                             a.  Cacing  wawo  (Lycidice  sp)  dan  cacing  palolo  (Euniceviridis)  dapat
                                dimakan  dan  mengadung  protein  dengan  kadar yang  cukup tinggi
                             b.  Lintah  (Hirudo  medicinalis)  dapat  digunakan  sebagai  pengobatan
                                secara  tradisonal  misalnya  untuk  menghilangkan  racun  dalam  darah
                                akibat gigitan  atau sengatan  hewan  berbisa.
                             c.  Cacing  tanah  Pheretima  sp.  dan  Lumbricus  sp.  memakan  detritus
                                bahan  organic,  menggemburkan  tanah,  membentuk  casting  (kascing,
                                gundukan  fases  cacing  yang  bercampur  tanah)  sehingga  menambah
                                keseburan  tanah.

                     F.  Mollusca
                             Mollusca  adalah  hewan  bertubuh  lunak,  tidak  beruas-ruas,  triploblastic,
                         dan selomata  (berongga  sejati).
                         1.  Cara Hidup  dan Habitat  Mollusca
                                   Mollusca  pada  umumnya  hidupnya  bebas,  sebagai  herbivore
                             maupun  karnivor,  dengan  memakan  ganggang,  tumbuhan,  kepiting,
                             ikan,  udang  dan  sisa-sisa  organisme.  Mollusca  hidup  diperairan  dangkal
                             (laut,  air tawar, air payau) dan yang  hidup  di darat.
                         2.  Ciri-ciri  Tubuh  Mollusca
                                   Mollusca  memiliki  berukuran  yang  bervariasi,  ada  yang  memiliki
                             berukuran  beberapa  milimeter  hingga  panjang  18  m.  Bentuk  tubuh
                             mollusca    bervariasi,   simetri   bilateral,   tertutup   mantel   yang
                             menghasilkan  cangkang  atau  tidak,  ada  yang  berbentuk  bulat,  atau
                             silindris  seperti  cacing.  Mollusca  memiliki  tiga  bagian  utama  yang
                             sama,  berupa  kaki,  massa  visera,  dan  mantel.  Pada  kaki  mollusca
                             berotot  dan  di  bagian    telapak  kaki  mengadung  banyak  lendir  dan  silia
                             yang  digunakan  sebagai  pengerakan.
   34   35   36   37   38   39   40   41   42   43   44