Page 41 - Modul Dunia Hewan
P. 41

b.  Pelecypoda  (Lamellibranchiata,  Bivalvia)
                                   Pelecypoda  atau  sering  dike  nal  sebagai  kerang,  remis,  kijing,
                              tiram  dan  scallop.  Pelecypoda  memiliki  hidup  yang  bebas,
                              komensalisme,  atau  parasite  di  laut  pada  daerah  pasang  surut  dan
                              perairan  air  tawar.  Pelecypoda  tidak  memiliki  kepala.  Pada  tubuhnya
                              berbentuk  pipih  secara  lateral  dan  ditutupi  oleh  sepasang  cangkang.
                              pucuk  cangkang  disebut  umbo.  Tubuh  pelecypoda  ada  yang  berukuran
                              kecil  2  mm,  ada  pula  yang  berukuran  besar  hingga  1  m,  contoh
                              Tridacna  (kerang  raksas).  Cangkang  pada  pelecypoda  tersusun  tiga
                              lapisan,  yaitu  periostrakum  (paling  luar),  prismatic  (lapisan  kapur  di
                              bagian  tengah),  dan  nakreas  (lapisan  mutiara).  Di  bawah  cangkang
                              terdapat  mantel  berbentuk  jaringan  tipis  dan  lebar  yang  menutupi
                              tubuhnya.  Pelecypoda  memiliki  peredaran  darah  terbuka.  alat  indra
                              terdapat  di  tepi  mantel  berupa  tentakel  pada  sifon  inhalan  dan
                              ekshalan,  sepasang  statosista  pada  kakinya,  oseli  disepanjang  tepi
                              mantel  untuk  mendeteksi  cahaya,  dan  osfradium  didalam  sifon
                              ekshalan.  Pelecypoda  bereproduksi  secara  seksual,  dengan  gonokoris
                              atau  hermafrodit.  Spesies  pelecypoda,  antara  lain  kerang  mutiara
                              (Pinctada  margaritifera)  kerang  air  tawar  (Anodonta),  dan  pengebor
                              baru kerang  laut  (Lithophaga).












                                             Gambar  2.22 Struktur  Tubuh  Pelecypoda
                                Sumber:  https://bioearthworm.wordpress.com/2018/11/25/bivalvia-
                                                  pelecypoda-lamellabranchiata/

                           c.  Gastropoda
                                   Gastropoda  merupakan  hewan  mollusca  yang  berjalan  dengan
                              menggunakan  perutnya,  dan  dikenal  sebagai  siput  atau  keong.
                              Gastropoda  memiliki  hidup  yang  bebas  di  berbagai  habitat  (darat,
                              perairan  tawar,  dan  laut)  sebagai  karnivor  atau  herbivor.  Pada
                              umumnya  gastropoda  memiliki  cangkang  berbentuk  berbentuk  kerucut
                              atau  tabung  yang  melinkar  seperti  konde  (gulung).  Cangkang  terdiri
                              atas  empat  lapisan  yaitu,  periostrakum  (lapisan  terluar,  berpigmen,
                              mengadung  zat  tanduk  conchiolin),  prismatic  (lapisan  kalsium
                              karbonat  terluar,  mengadung  kalsit),  lamella  (lapisan  kalsium  karbonat
                              tengah,  mengadung  aragonite),  dan  narke  (lapisan  kalsium  karbonat

                              terdalam  berupa lembaran  aragonit).
   36   37   38   39   40   41   42   43   44   45   46