Page 31 - MODUL PTP
P. 31

BAB I
                                                       PENDAHULUAN

               A. Latar Belakang
                  Dalam  suatu  proses  pembelajaran,  terdapat  unsur  yang  sangat  penting  yakni  model

                  pembelajaran. Pemilihan salah satu model tertentu akan memengaruhi standar layanan
                  pembelajaran,  pedoman/panduan  pengelolaan  pembelajaran,  bahkan  petunjuk
                  pelaksanaan/pemanfaatan media pembelajaran, serta Garis Besar Isi Media dan Jabaran
                  Materi Pembelajaran.

                  Penerapan  model  pembelajaran  berbasis  media  pembelajaran  tertentu  dalam  proses
                  pelatihan/pembelajaran  dapat  membangkitkan  minat  dan  keinginan  yang  baru,
                  membangkitkan  motivasi  dan  semangat  belajar,  dan  bahkan  membawa  pengaruh-
                  pengaruh psikologis terhadap peserta pelatihan. Penerapan model pembelajaran dalam
                  kegiatan belajar mengajar yang tepat dipadu dengan dukungan standar  layanan, serta
                  pedoman/panduan pengelolaan pembelajaran dan petunjuk pelaksanaan/pemanfaatan
                  media pembelajaran serta Garis Besar Isi Media dan Jabaran Materi Pembelajaran akan
                  sangat  membantu  keefektifan  proses  pembelajaran  dan  penyampaian  konten  materi
                  pelatihan/pembelajaran.  Agar  pembelajaran  sesuai  dengan  tujuan  yang  akan  dicapai,
                  sangatlah  penting  untuk  menyusun  rancangan  model  pembelajaran,  standar  layanan,
                  pedoman/panduan pengelolaan pembelajaran dan petunjuk pelaksanaan/pemanfaatan
                  media pembelajaran serta Garis Besar Isi Media dan Jabaran Materi Pembelajaran dalam

                  setiap  kegiatan  pembelajaran/pelatihan  yang  berbasis  media  pembelajaran.  Namun
                  kenyataannya bagian inilah yang masih sering terabaikan dengan berbagai alasan. Alasan
                  yang  sering  muncul  antara  lain  terbatasnya  waktu  untuk  menyusun  rancangan,  dan
                  kurangnya kemampuan untuk menyusun rancangan-rancangan tersebut, yang nantinya
                  akan  digunakan  sebagai  langkah    awal  dalam  menentukan  model  pembelajaran  yang
                  tepat sesuai kebutuhan pembelajaran agar pembelajaran efektif efisien mencapai tujuan
                  pembelajaran yang telah ditetapkan.

               B. Deskripsi Singkat
                  Modul ini diperuntukkan  bagi aparatur sipil negara dengan jabatan fungsional sebagai
                  Pengembang  Teknologi  Pembelajaran  (PTP),  secara  singkat     mendeskripsikan  cara

                  menyusun  rancangan  model  pembelajaran,  standar  layanan,  pedoman  pengelolaan,
                  petunjuk  pelaksanaan  dan  pemanfaatan,  serta penyusunan  Garis Isi Media  (GBIM)  dan
                  Jabaran Materi (JM) media dan hypermedia pembelajaran.  Modul ini merupakan salah
                  satu  materi  pelatihan  pada    diklat  teknis  jabatan  fungsional  pengembang  teknologi
                  pembelajaran (PTP). Materi yang dibahas dalam modul ini adalah tentang penyusunan
                  rancangan  model  pembelajaran,  standar  layanan,  pedoman  pengelolaan,  petunjuk
                  pelaksanaan  dan  pemanfaatan,  serta  penyusunan  Garis  Isi  Media  (GBIM)  dan  Jabaran
                  Materi (JM) media, dan hypermedia pembelajaran.

                  Sebagai seorang PTP, Anda sangat perlu mempelajari modul ini karena pemahaman Anda
                  terhadap  materi  penyusunan  rancangan  ini  akan  sangat    membantu  tugas  Anda
                  sehari-hari  sebagai  seorang  Pengembang  Teknologi  Pembelajaran.  Dengan  demikian




                  Modul 2 Rancangan Model dan Media Pembelajaran                                            1
   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36