Page 84 - MODUL PTP
P. 84

pembelajaran sehingga Anda dapat mengkonstruk pemahaman Anda terhadap setiap ranah
                  yang ada  dalam  tugas dan  fungsi  PTP.  Modul  ini  sendiri  akan  membahas  unsur  produksi
                  media/ hypermedia pembelajaran yang menjadi tugas utama seorang PTP jenjang Pertama
                  dan Muda.


               B. Deksripsi Singkat
                  Mata Pelatihan “Produksi Media/ Hypermedia Pembelajaran” membekali peserta tentang
                  langkah atau tahapan sistematis dalam proses produksi media pembelajaran. Kategori media
                  yang dimaksud adalah: media sederhana, audio, video, multimedia, multimedia interaktif,
                  bahan belajar mandiri (modul), dan hypermedia.  Selain itu, mata pelatihan ini juga akan
                  membahas  tentang  tahapan  sistematis  dalam  proses  produksi  media/  hypermedia
                  pembelajaran, meliputi:  penyusunan naskah, rembuk naskah, penyutradaraan, memimpin
                  pembuatan aplikasi pembelajaran, previu hasil produksi, ujicoba prototipe, dan penyusunan
                  bahan penyerta.

                  Untuk membantu Anda memahami materi, materi yang terkait dengan mata pelatihan ini
                  akan  dibagi  menjadi  2  (dua)  modul:  Penyusunan  Naskah,  Rembuk  Naskah,  dan  Produksi
                  Media/  Hypermedia  Pembelajaran;  serta  Preview,  Ujicoba,  dan  Penyusunan  Bahan
                  Penyerta Media/ Hypermedia Pembelajaran. Pada modul ini, pembahasan akan fokus pada
                  penyusunan  naskah,  rembuk  naskah,  dan  produksi  media/  hypermedia  pembelajaran.
                  Pelatihan ini akan menggunakan variasi metode pembelajaran aktif yang diselenggarakan
                  secara secara tatap muka dan dalam jaringan (online) atau blended learning. Keaktifan Anda

                  dalam melaksanakan aktivitas belajar yang diarahkan dalam modul ini, serta mengeksplor
                  aneka  sumber  belajar  untuk  memperkaya  dan  menguatkan  pemahaman  akan  sangat
                  membantu Anda memahami materi yang tersaji dalam modul ini.

               C. Manfaat
                  Mata  pelatihan  “Produksi  Media/  Hypermedia  Pembelajaran”,  khususnya  pada  modul
                  Penyusunan Naskah, Rembuk Naskah, dan Produksi Media/ Hypermedia Pembelajaran, akan
                  membekali Anda tentang  tugas pokok Anda sebagai PTP pada unsur produksi media dan
                  hypermedia  pembelajaran.  Materi  pada  modul  ini,  memfasilitasi  Anda  untuk  secara  aktif
                  melakukan  serangkaian  kegiatan  pembelajaran,  sehingga  Anda  dapat  mengkonstruk
                  pengetahuan  dan  informasi  terkait  proses  sistematis  dalam  menyusun  naskah  (sesuai
                  karakteristik jenis media) hingga mengeksekusi naskah tersebut dalam kegiatan produksi

                  media/ hypermedia pembelajaran.

               D. Tujuan Pembelajaran
                  1.  Hasil Belajar:
                     Setelah  mempelajari  dan  melaksanakan  kegiatan  belajar  pada  modul  ini,  peserta
                     mampu  melakukan  proses  produksi  media  pembelajaran  (media  sederhana,  audio,
                     video, multimedia, multimedia interaktif, modul, dan hypermedia) secara sistematis,
                     sesuai rancangan dan tahapan produksi.

                  2.  Indikator Keberhasilan:
                     Setelah mengikuti pembelajaran pada modul ini peserta dapat:




                  2                      Modul 3 Penyusunan Naskah, Rembuk Naskah, dan Produksi Media/ Hypermedia Pembelajaran
   79   80   81   82   83   84   85   86   87   88   89