Page 145 - Kelas_XI_PRAKARYA_BS_Sem2
P. 145

c.  Mengetahui cara pengenalan dan penyampaian  produk hingga sampai ke
                           konsumen
                        d.  Mengetahui harga yang sesuai dengan kondisi pasaran
                        e.  Mengetahui strategi promosi yang tepat kepada para konsumen
                        f.  Mengetahui kondisi persaingan pasar dan cara mengatasinya
                        g.  Menciptakan image sebuah produk dengan adanya promosi


                 4.   Kegiatan Promosi Penjualan
                    Mempromosikan produk pembenihan ikan adalah suatu tahapan yang cukup
                 menantang bagi  pemilik usaha / petani ikan. Promosi yang dilakukan haruslah tepat
                 sasaran. Siapa yang akan menjadi konsumen utama (segmentasi pasar). Tentunya kita
                 tidak ingin menghambur-hamburkan uang untuk melakukan promosi yang kurang
                 tepat sasaran. Berikut beberapa cara promosi  yang murah tapi tepat sasaran
                       a.  Mulut ke mulut atau testimonial
                       b.  Promosi melalui jejaring sosial
                       c.  Loyalty programs
                       d.  Up-selling

                       e.  Mengadakan suatu pameran
                       f.  Blog dan video
                       g.  Stiker promosi di tempat-tempat menunggu
                    Permintaan ikan hias masih banyak pangsa pasarnya baik untuk pangsa pasar
                 lokal dan ekspor. Untuk memasarkan ikan hias ini para pembudidaya bisa langsung
                 menjual sendiri ke konsumen atau menggunakan jasa pengepul (pengumpul) yang
                 biasanya sudah mempunyai jaringan yang luas dan ada juga pembeli yang langsung
                 datang ke pembudidaya. Ada juga yang menawarkan ke agen-agen (supplier) atau
                 berdagang  keliling. Untuk  memaksimalkan  pemasaran  hasil budidaya  ikan  hias,
                 para pembudidaya harus bisa membuka jaringan yang luas agar bisa mendapatkan
                 konsumen tetap.
                    Cara lainnya adalah dengan melakukan usaha budidaya ikan hias dengan
                 sistem plasma. Selain itu juga dengan membentuk kelompok/asosiasi yang saling
                 menguntungkan antara sesama anggotanya.
                    Pembudidaya juga harus mempunyai pengepul tetap yang selalu siap menampung
                 hasil usaha. Para pembudidaya harus aktif mencari konsumen secara langsung baik
                 melalui hubungan langsung ataupun melalui media komunikasi seperti telepon dan
                 internet. Konsultasi dan koordinasi dengan pemerintah sangat penting dilakukan
                 untuk mencari terobosan dalam bidang pemasaran.
                    Budidaya ikan hias merupakan suatu komoditi yang dapat dikembangkan sebagai
                 sumber mata pencaharian karena modal yang diperlukan kecil, dapat memanfaatkan
                 lahan yang sangat terbatas dan waktu yang relatif singkat serta cara budidaya yang
                 mudah.

           138   Kelas XI / SMA / MA / SMK / MAK                                   Semester 2
   140   141   142   143   144   145   146   147   148   149   150