Page 57 - Book 1.indb
P. 57
2. Pelapisan sosial berdasarkan kriteria
sosial, yaitu klasifi kasi anggota masyarakat
ke dalam kelompok tingkatan sosial
berdasarkan status sosialnya.
3. Pelapisan sosial berdasarkan kriteria
politik, yaitu pengelompokan masyarakat
menurut wewenang dan kekuasaan.
4. Pelapisan sosial berdasarkan kriteria bab
7
pekerjaan, yaitu klasifi kasi berdasarkan
kriteria pekerjaan. Setelah munculnya
spesialisasi kerja pada masyarakat modern
dan mereka mulai mengembangkan
berbagai jenis pekerjaan khusus.
5. Pelapisan sosial berdasarkan kriteria
pendidikan, yaitu menunjukkan tinggi
rendahnya pendidikan berpengaruh
pada jenjang kelas sosial.
6. Pelapisan sosial berdasarkan kriteria
kehormatan, biasa dijumpai pada
masyarakat tradisional. Seseorang
yang paling disegani dan dihormati
adalah golongan tua atau yang banyak
jasanya terhadap masyarakat.
7. Pelapisan sosial berdasarkan kriteria
budaya dan suku bangsa.