Page 170 - ebook
P. 170

Firewall  ini  menggabungkan  teknologi  inspeksi  paket  dan  verifikasi

                        handshake TCP untuk menciptakan tingkat perlindungan yang lebih tinggi daripada
                        ketika  kamu  tidak  menggunakannya.  amun,  jenis  firewall  ini  memberikan  lebih

                        banyak  tekanan  pada  sumber  daya  komputasi.  Sehingga,  dapat  memperlambat

                        transfer paket yang sah dibandingkan dengan firewall lainnya.
                    4.  Proxy firewall

                               Proxy  Firewall  sebenarnya  sama  saja  dengan  Application-Level  Gateway
                        atau  Cloud  Firewall.  Proxy  firewall  alias  firewall  proksi  beroperasi  pada  lapisan

                        aplikasi untuk memfilter lalu lintas masuk antara jaringan kamu dan sumber lalu

                        lintas.  Karena  itulah,  namanya  Application-Level  Gateway  (gateway/jembatan
                        tingkat aplikasi).

                               Firewall ini dikirimkan melalui solusi berbasis cloud atau perangkat proxy
                        lain.  Tidak  membiarkan  lalu  lintas  terhubung  secara  langsung,  firewall  proksi

                        terlebih dahulu membuat koneksi ke sumber lalu lintas dan memeriksa paket data

                        yang masuk, jadi benar-benar tersaring dengan baik.
                               Cara  kerjanya  sebenarnya  mirip  dengan  firewall  inspeksi  stateful  karena

                        memeriksa  paket  dan  protokol  handshake  TCP.  Namun,  firewall  proksi  juga
                        melakukan inspeksi lapisan dalam paket, memeriksa isi konten dari paket informasi

                        untuk  memverifikasi  bahwa  paket  tersebut  tidak  mengandung  malware.  Setelah
                        selesai dicek, paket akan disetujui Proxy untuk maju ke tujuan.

                    5.  Next – Generation Firewall

                               Next-Generation Firewall, dari namanya kamu mungkin sudah bisa menebak.
                        Ada banyak produk firewall yang baru-baru ini dirilis dan disebut sebagai Firewall

                        Generasi Baru. Beberapa fitur umum dari arsitektur firewall generasi baru ini ada
                        inspeksi  paket  dalam  (memeriksa  isi  sebenarnya  dari  paket  data),  pemeriksaan

                        handshake  TCP,  dan  inspeksi  paket  tingkat-permukaan.  Sejauh  ini  cara  kerjanya
                        sama seperti Proxy. Bedanya, firewall generasi baru ini bisa mencakup teknologi

                        lainnya, seperti intrusion prevention system (IPS) alias sistem pencegahan intrusi

                        yang  berfungsi  untuk  menghentikan  serangan  terhadap  jaringan  kamu  secara
                        otomatis.  Jadi  otomatis  mendeteksi  masalah,  langsung  memperbaiki  masalahnya.

                        Masalahnya adalah, sebenarnya tidak ada produk 'firewall generasi baru'. Ini hanya

                        nama sisipan yang ditulis oleh produsen. Jadi, kamu harus menilik lagi baik-baik
                        spesifikasi firewall yang kamu pilih sebelum berinvestasi di sana.
   165   166   167   168   169   170   171   172   173   174   175