Page 10 - Project AS
P. 10

• Kelenjar  cowper,  merupakan  kelenjar  kecil  dengan  ukuran  dan  bentuk  menyerupai  kacang
              polong yang bermuara ke dalam uretra di penis serta menghasilkan cairan bersifat basa yang

              mnegandung mucus (lendir) untuk pelumasan

































                 2.  Hormon Kelamin Laki-Laki

                     Hormon kelamin laki-laki diproduksi oleh testis, hipofisis, dan hipotalamus

                     a.  Hormon testicular
                        1)  Testosteron, memiliki beberapa fungsi, yaitu sebagai berikut

                           •  Pada saat janin, untuk diferensiasi saluran kelamin internal dan genitalia luar

                              serta menstimulasi penurunan testis ke dalam skrotum
                           •  Ketika  mencapai  usia  pubertas,  testosterone  berfungsi  untuk  pertumbuhan,

                              perkembangan, dan pemliharaan ciri-ciri seks sekunder, seperti perkembangan

                              organ  genitalia,  pendistribusian  rambut,  pembesaran  laring,  penebalan  pita
                              suara, dsbnya

                        2)  Androstenedion sebagai perkusor untuk hormone estrogen pada lai-laki
                        3)  Dihidrotestosteron (DHT), berfungsi untuk pertumbuhan prenatal dan diferensiasi

                            genitalia laki-laki
                        4)  Inhibin dan protein pengikat androgen dihasilkan oleh sel-sel Sertoli dan berfungsi

                            untuk merespon sekresi FSH

                     b.  Hormon Hipofisis
                        1)    FSH  (Follice  stimulating  hormone)  memiliki  reseptor  pada  sel  tubulus

                              seminiferus yang berperan dalam spermatogenesis
                        2)    LH  (luteinizing  hormone)  atau  ICHS  (interstitial  cell  stimulating  hormone)

                              memiliki  reseptor  pada  sel-sel  interstisial  yang  berfungsi  merangsang  sel-sel
                              interstisial di dalam testis untuk berkembang dan menyekresikan testosterone

                    3
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15