Page 9 - ANDHIKA_Naskah Panduan Praktikum Uji Tanah DIV (1)
P. 9

PENDAHULUAN
                  Semua bangunan sipil berpijak di atas tanah, baik dengan perantaraan pondasi berupa
                  struktur penopang maupun terletak langsung di atasnya berupa struktur timbunan. Oleh
                  karenanya,  kestabilan  bangunan  sangat  ditentukan  oleh  kestabilan  struktur
                  pendukungnya      Untuk  dapat  merencanakan  dan  membuat  pondasi  maupun  struktur
                  pendukung    yang  stabil,  disamping  diperlukan  pemahaman  beban  yang  bekerja,  juga
                  diperlukan  pemahaman  terhadap  sifat-sifat  tanah,  baik  sifat  fisis  maupun  mekanis.
                  Disinilah perlunya mempelajari  Ilmu Mekanika Tanah dan sekaligus Uji Tanah bagi
                  mahasiswa teknik sipil untuk mengetahui nilai nilai  parameter sifat tanah tersebut.
                  Salah  satu  usaha  agar  mahasiswa  Jurusan  Teknik  Sipil    di  Politeknik  Negeri  Jakarta
                  dapat dengan mudah dalam memahami materi dan  melakukan praktikum Uji Tanah,
                  maka disusunlah  modul “ Praktikum Uji Tanah “  ini, dengan tujuan :
                  1.  Memberikan  pemahaman  dan  melatih  ketrampilan  mahasiswa  dalam  melakukan
                      pengujian untuk mendapatkan parameter-parameter tanah yang diperlukan.
                  2.  Memberikan  pemahaman  tentang  penggunaan  nilai-nilai  parameter  tanah  dalam
                      pekerjaan sipil yang berinteraksi dengan tanah.
                  3.  Memberikan    pemahaman  tentang  penggunaan  jenis  pengujian  tanah  yang
                      digunakan untuk mendukung perencanaan maupun pengontrolan  mutu pelaksanaan
                      pekerjaan.
                  Sehingga,  nantinya    mahasiswa  akan  mampu    menentukan    parameter  tanah  dan
                  menterjemahkan  data  uji  tanah    dalam  kaitannya  dengan  kepentingan  bidang  teknik
                  sipil.
                   “Panduan  Praktikum Uji Tanah DIV “ ini diperuntukkan bagi  mahasiswa DIV Jurusan
                  Teknik  Sipil  Semester  IV      pada  Politeknik  Negeri  Jakarta  dengan  prasyarat  telah
                  menguasai materi  kuliah Mekanika Tanah Semester II dan III. Isi Modul Praktikum Uji
                  Tanah  ini secara keseluruhan disesuaikan dengan silabus  yang berlaku  di  Politeknik
                  sejak tahun 2002, dan berisikan :
                        Modul 1  :  Uji Bor dan Pengambilan Sample
                      Modul 2  :  Uji Kadar Air, Berat Isi  dan Berat Jenis.
                      Modul 3  :  Uji Sondir (Cone Penetrometer Test)
                      Modul 4  :  Uji Atterberg Limits
                      Modul 5  :  Analisa  Ukuran  Butir (Grain Size Analysis)
                      Modul 6  :  Uji Pemadatan Standard (Compaction Test)
                      Modul 7  :  Uji  CBR Laboratorium
                      Modul 8  :  Uji  DCP (Dynamic Cone Penetrometer Test)
                      Modul 9  :  Uji  Kepadatan  Tanah di Lapangan (dengan metode Sand Cone)
                      Modul 10  :  Uji Kuat Tekan Bebas (Unconfined Compression Test)
                      Modul 11  :  Uji Geser Langsung (Direct Shear Test)
                      Modul 12 : Uji Konsolidasi Tanah
                      Modul 13 : Uji Triaxial
                  Selanjutnya,  dalam  melakukan  praktek  uji  tanah  dengan  modul  pengujian  seperti
                  tersebut di atas, sebaiknya mahasiswa melakukannya secara berkelompok , dimana tiap
                  kelompok terdiri 4 orang, sehingga tiap mahasiswa dituntut berperan aktif agar dapat
                  menyelesaikan  setiap  modul  praktikum  berdasarkan        waktu  dan  kompetensi
                  keterampilan sesuai standar yang ditargetkan.











                  Modul Praktikum Uji Tanah                                                         viii
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14