Page 77 - Buku Pedoman Akademik SMAK St Louis 1_2022
P. 77

SPIRITU ALITA S  75


           bab
          04






          SPIRITUALITAS



                         Kata spiritualitas berasal dari kata spiritus (Latin), yang artinya roh
                         (ruah = Arab) atau semangat. Seperti halnya kata spiritus  dalam
                         bahasa Indonesia berarti salah satu bahan bakar, yang berfungsi
                         untuk membakar atau memanaskan. Demikian pula kata spiritualitas
                         secara sederhana dapat dipahami sebagai roh yang membakar/
                         memanaskan (menyemangati) pribadi seseorang atau suatu lembaga
                         untuk menghidupi nilai-nilai luhur yang mencerminkan pribadi manusia
                         yang manusiawi dan sekaligus yang ilahi.


          A.   Spiritualitas Sekolah


                                              SMA Katolik St. Louis 1 Surabaya adalah
                                              sekolah milik Yayasan Lazaris yang
                                              dikelola oleh para imam Congregatio
                                              Missionis  (CM)  atau  romo-romo
                                              Kongregasi Misi. Kongregasi Misi adalah
                                              kongregasi  imam-imam  yang  didirikan
                                              oleh Santo Vinsensius a Paulo.

                                              Santo    Vinsensius  mewariskan
                                              spiritualitas  hidup  kepada  para
                                              imam CM dengan mengambil bagian
                                              dalam misi hidup Tuhan Yesus yakni
                                              EVANGELIZARE PAUPERIBUS MISIT
                                              ME (Aku diutus untuk mewartakan
                                              kabar baik kepada orang miskin). Untuk
                                              dan dalam tugas menjadi pewarta kabar
                                              gembira khususnya bagi orang miskin
                                              Vinsensius mewariskan lima keutamaan
                                              vinsensian, yakni:
   72   73   74   75   76   77   78   79   80   81   82