Page 48 - Kelas III Tema 8 Kur-2013 Revisi_2018_BG
P. 48

Ayo Berlatihh




                    •   Siswa berlatih menentukan jenis sudut berdasarkan gambar.
                    •   Siswa menuliskan contoh sudut tumpul dan sudut lancip pada benda-benda yang
                        ada di kelas.



                      Ayo Membaca



                    •   Siswa membaca teks tentang keberagaman yang ada di Indonesia.
                    •   Siswa membandingkan gambar lambang pramuka berbagai daerah di Indonesia.
                        Semua memiliki lambang yang menggambarkan karakteristik daerah.
                    •   Siswa mengenal gambar lambang kwarda yaitu pengelola gerakan pramuka
                        ditingkat provinsi.
                    •   Keberagaman gambar menunjukkan keberagaman daerah.
                    •   Indonesia memiliki banyak suku, bangsa, dan bahasa yang mempengaruhi
                        keunikan dan kekhasan masing-masing daerah. Hal ini sesuai dengan semboyan
                        negara Indonesia yaitu, Bhinneka Tunggal Ika.



                      Ayo Berlatihh




                    •   Siswa menjawab pertanyaan sesuai teks yang dibaca.
                    •   Siswa mewawancarai teman untuk mengetahui keberagaman yang ada di kelas.
                    •   Siswa menuliskan hasil wawancara pada tempat yang tersedia.



                    Kegiatan Penutup
                    Refleksi
                    •   Guru dan siswa melakukan kegiatan refleksi kegiatan hari itu. Dalam kegiatan
                        refleksi guru memberikan beberapa pertanyaan berikut ini.
                           »  Apa yang kamu pelajari hari ini?
                           »  Bagaimana perasaanmu saat kegiatan menentukan sudut, mengenal
                            semboyan negara, atau mewawancarai teman?
                           »  Kegiatan apa yang paling kamu sukai?
                           »  Informasi apa yang ingin kamu ketahui lebih lanjut?
                           »  Bagaimana caramu untuk mendapatkan informasi tersebut?
                           »  Pertanyaan yang diajukan guru pada kegiatan refleksi dapat dijawab siswa
                            secara lisan atau tulisan. Jika guru menginginkan siswa menulis jawaban
                            pertanyaan refleksi sebaiknya siswa memiliki sebuah buku tulis khusus untuk
                            refleksi.




                     34      Buku Guru SD/MI Kelas III
   43   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53