Page 14 - PKN KELAS 6 SD
P. 14

Kelima lambang dari sila-sila Pancasila mengandung nilai-nilai yang diambil
              dari kebudayaan dan kepribadian bangsa Indonesia. Nilai-nilai inilah kemudian
              dirumuskan menjadi dasar negara oleh para tokoh bangsa. Tahukah kamu
              bagaimana proses perumusan Pancasila hingga menjadi dasar negara kita? Nilai-
              nilai juang apakah yang bisa kita teladani dari para tokoh perumus Pancasila?
              Agar lebih jelas marilah kita perlajari materi berikut ini.



               A.  Nilai Juang Proses Perumusan Pancasila sebagai
                   Dasar Negara


              1 . Proses Perumusan Pancasila

                  Pemerintah Militer Jepang di Indonesia pada tanggal 29 April 1945
              membentuk suatu badan. Badan itu diberi nama Dokuritzu Zyunbi Tyoosakai
              (Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia, disingkat
              BPUPKI). Sepanjang sejarah, BPUPKI hanya mengadakan sidang dua kali, yaitu:
              a.  Masa Sidang I tanggal 29 Mei - 1 Juni 1945
              b.  Masa Sidang II tanggal 10 Juli - 16 Juli 1945

                  Badan ini telah membentuk beberapa panitia kerja yang di antaranya ialah:
              a.  Panitia Perumus dengan anggota 9 orang. Panitia ini disebut juga Panitia
                  Sembilan. Diketuai oleh Ir. Soekarno. Panitia Sembilan itu adalah:
                  1) Ir. Soekarno
                  2) Drs. Mohammad Hatta
                  3) Mr. A. A. Maramis
                  4) Abikusno Cokrosuyoso
                  5) Abdulkahar Muzakir
                  6) Haji Agus Salim
                  7) Mr. Ahmad Subarjo
                  8) K. H. A. Wachid Hasyim
                  9) Mr. Muhammad Yamin
              b.  Panitia perancang Undang Undang Dasar diketuai oleh Ir. Soekarno. Panitia
                  ini kemudian membentuk Panitia Kecil Perancang Undang Undang Dasar
                  yang diketuai oleh Prof. Mr. Dr. Soepomo.
              c.  Panitia Ekonomi dan Keuangan, diketuai oleh Drs. Mohammad Hatta.
              d.  Panitia Pembelaan Tanah Air, diketuai oleh Abikusno Cokrosuyoso.

                  Dalam melaksanakan tugasnya, kedua panitia telah menghasilkan hal-hal
                  sebagai berikut:
              a.  Panitia Perumus berhasil menyusun naskah Rancangan Pembukaan Undang
                  Undang Dasar pada tanggal 22 Juni 1945.





              Proses Perumusan Pancasila ...                                        3
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19