Page 40 - PKN KELAS 6 SD
P. 40
b. Pemilihan DPD (Dewan Perwakilan Daerah)
Calon anggota DPD harus memenuhi syarat khusus antara lain:
- Berdomisili di provinsi yang bersangkutan sekurang-kurangnya 3 (tiga) tahun
secara berturut-turut yang dihitung sampai dengan tanggal pengajuan calon.
Atau pernah berdomisili selama 10 (sepuluh) tahun sejak berusia 17 tahun
di provinsi yang bersangkutan.
- Tidak menjadi pengurus partai politik sekurang-kurangnya empat tahun
yang dihitung sampai dengan tanggal pengajuan calon.
Yang sangat menonjol dari pemilu 2004 adalah dalam waktu yang
bersamaan dilakukan pemilihan untuk memilih anggota DPD, DPR, dan DPRD.
Dalam pemilihan anggota DPD sejumlah calon dari masing-masing provinsi
mengikuti pemilu. Dari jumlah calon tersebut hanya 4 (empat) calon dengan
perolehan suara terbanyak yang dapat ditetapkan menjadi anggota DPD.
Anggota DPD secara otomatis menjadi anggota MPR utusan dari masing-
masing provinsi. Bedanya dengan anggota DPR adalah pada hak suara. DPD
hanya mendapatkan hak suara sebagai penyeimbang, pembahas, penyelaras
dan sekedar menyampaikan aspirasi bukan menentukan putusan.
Syarat calon anggota DPD:
a. warga negara Republik Indonesia yang berumur 21 (dua puluh satu) tahun
atau lebih
b. bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
c. setia kepada Pancasila, Undang Undang Dasar Negara Republik Indonesia
tahun 1945, dan cita-cita Proklamasi
d. berdomisili di wilayah negara Republik Indonesia
e. berpendidikan serendah-rendahnya SLTA atau yang sederajat
f. cakap berbicara, membaca, dan menulis bahasa Indonesia
g. sehat jasmani dan rohani
h. belum pernah dijatuhi hukuman penjara
i. tidak sedang dicabut hak pilihnya
j. bukan bekas anggota organisasi terlarang termasuk organisasi massanya
k. terdaftar sebagai pemilih
Pemilihan Umum dan ... 29