Page 167 - E-Book PTK3_Neat
P. 167

Audit  Internal  SMK3  harus  dilakukan  secara  berkala  untuk

                                  mengetahui  keefektifan  penerapan  SMK3.  Audit  SMK3
                                  dilaksanakan  secara  sistematik  dan  independen  oleh  personil

                                  yang  memiliki  kompetensi  kerja  dengan  menggunakan

                                  metodologi yang telah ditetapkan.

                               Hasil  temuan  dari  pelaksanaan  pemantauan  dan  evaluasi  kinerja
                               serta  audit  SMK3  harus  didokumentasikan  dan  digunakan  untuk

                               tindakan  perbaikan  dan  pencegahan.  Pemantauan  dan  evaluasi

                               kinerja serta Audit SMK3 dijamin pelaksanaannya secara sistematik
                               dan efektif oleh pihak manajemen.

                           5)  Peninjauan dan Peningkatan Kinerja SMK3

                               Untuk      menjamin       kesesuaian      dan      keefektifan     yang

                               berkesinambungan  guna  pencapaian  tujuan  SMK3,  pengusaha
                               dan/atau pengurus perusahaan atau tempat kerja harus melakukan

                               tinjauan  ulang  terhadap  penerapan  SMK3  secara  berkala  dan

                               tinjauan ulang SMK3 harus dapat mengatasi implikasi K3 terhadap
                               seluruh  kegiatan,  produk  barang  dan  jasa  termasuk  dampaknya

                               terhadap kinerja perusahaan.

                               Tinjauan  ulang  penerapan  SMK3  paling  sedikit  meliputi  evaluasi

                               terhadap kebijakan K3, tujuan sasaran dan kinerja K3, hasil temuan
                               audit  SMK3,  dan  evaluasi  efektifitas  penerapan  SMK3,  dan

                               kebutuhan untuk pengembangan SMK3.


                        4. Mengapa Membangun SMK3 Penting ?

                               Alasan  utama  suatu  perusahaan  untuk  secara  aktif  mengatasi

                        keselamatan dan kesehatan di tempat kerja, Singkatnya:

                               a)  Menempatkan  tenaga  kerja  sesuai  dengan  harkat  dan
                                  martabatnya sebagai manusia

                               b)  Meningkatkan      komitment      pimpinan     perusahaan      dalam

                                  melindungi tenaga kerja





                                160 | P a g e
   162   163   164   165   166   167   168   169   170   171   172