Page 21 - E-book Hidrokarbon
P. 21

HIDROKARBON


                                                                     Tersier butil            CH
                                                                                                 3
                                                                                              C   CH 3

                                                                                             CH
                                                                                                3
                       5       CH3(CH2)3CH3          Pentana         Pentil            CH3(CH2)3CH2−
                       6       CH3(CH2)4CH3          Heksana         Heksil            CH3(CH2)4CH2−
                       7       CH3(CH2)5CH3          Heptana         Heptil            CH3(CH2)5CH2−
                       8       CH3(CH2)6CH3          Oktana          Oktil             CH3(CH2)6CH2−
                       9       CH3(CH2)7CH3          Nonana          Nonil             CH3(CH2)7CH2−
                      10       CH3(CH2)8CH3          Dekana          Desil             CH3(CH2)8CH2−
                       11      CH3(CH2)9CH3          Undekana        Undesil           CH3(CH2)9CH2−
                      12       CH3(CH2)10CH3         Dodekana        Dodesil           CH3(CH2)10CH2−
                 (Atkins,P.,dkk., 2013)

                                                           Alkana dapat ditemukan di alam salah satunya pada
                                                           sekam padi yang mengandung gas metana. Sekam
                                                           padi merupakan limbah yang diperoleh dari proses
                                                           penggilingan  beras.  Sekam  padi  digolongkan
                                                           sebagai  biomassa,  yaitu  bahan  yang  berasal  dari
                                                           makhluk  hidup  termasuk  tumbuhan.  Komponen
                                                           utama sekam padi, yaitu selulosa, hemiselulosa, dan
                                                           lignin.  Salah  satu  pemanfaatan  sekam  padi  yaitu
                                                           sebagai  pembangkit  listrik  tenaga  diesel  melalui
                         Gambar 12 Sekam padi              proses  gasifikasi.    Gasifikasi  merupakan  proses
                 (Sumber:https://www.ilmuternak.com/20     mengubah  bahan  bakar  padat,  seperti  biomassa
                 16/03/cara-fermentasi-sekam-padi-untuk-   menjadi  produk  gas  dengan  menggunakan  udara.
                           pakan-ternak.html)
                                                           Proses gasifikasi adalah suatu proses pembentukan
               bahan bakar gas metana (CH4) dari reaksi kimia bahan baku padatan yang bersifat Cellulose, salah

               satunya sekam padi. Prinsip kerja pembangkit listrik tenaga diesel berbahan bakar sekam padi
               adalah mencampurkan gas hasil gasifikasi sekam padi dengan bahan bakar minyak (BBM) di
               dalam ruang bakar motor diesel yang berfungsi menggerakkan turbin untuk menghasilkan tenaga
               listrik. Cara memperoleh gas metana dari sekam padi terdiri dari dua tahap, sebagai berikut.
               1.  Pengeringan, merupakan proses penguapan uap air yang terjadi pada temperatur 100 – 250℃.
               2.  Pirolisis, yaitu perubahan komponen pada sekam padi melalui pemanasan menghasilkan gas
                  yang dapat terbakar, yaitu metana (CH4).







                                                             21
   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26