Page 8 - E-Modul Geografi
P. 8

MODUL GEOGRAFI KELAS XI KD 3.1 DAN 4.1





                            Letak Geografis Indonesia di posisi silang dunia membawa dampak diantaranya:
                            a.  Aspek  Ekonomi,  Indonesia  menjadi  wilayah  transit  dalam  perdagangan
                                dunia sehingga membawa keuntungan ekonomi bagi  Indonesia, selain itu
                                banyak investor yang masuk ke Indonesia
                            b.  Aspek Sosial, hubungan dagang dengan negara lain sehingga terbentuknya
                                interaksi.
                            c.  Aspek  Budaya,  adanya  pertukaran  dan  percampuran  budaya  sehingga
                                Indonesia menjadi negara multikultural.

                        3)  Letak Geologis
                            Letak geologis merupakan letak suatu wilayah berdasarkan jenis batuan yang
                        ada di permukaan bumi. Secara geologis, wilayah Indonesia terletak pada wilayah
                        sebagai berikut:
                        a.  Dua jalur pegunungan muda dunia, yaitu Sirkum Meditrania di sebelah barat
                            dan  Pegunungan  Sirkum  Pasifik  di  sebelah  timur.  Hampir  seluruh  wilayah
                            Indonesia  dilalui  oleh  kedua  sirkum  ini,  kecuali  Kalimantan  sehingga
                            Kalimantan  tidak  memiliki  gunung  api.  Adanya  kedua  jalur  pegunungan
                            tersebut  menyebabkan  Indonesia  banyak  memiliki  gunung  api  aktif    yang
                            rawan menyebabkan gempa bumi.


          Sekilas Info


            Wilayah yang
            dilalui sirkum
            mediterania di
             Indonesia :
           Sumatera, Jawa,
            Bali dan nusa
              tenggara

            Wilayah yang
            dilalui sirkum
         Pasifik di Indonesia:
          Sulawesi dan Papua

                                         Gambar 5. Jalur Pegunungan muda dunia
                                       Sumber: https://www.geologinesia.com/2020

                        b.  Pertemuan tiga lempeng, yaitu

                               Bagian utara berbatasan dengan tameng Asia dan perluasannya ke arah
                                selatan  tenggelam  di  bawah  permukaan  air  laut,  yang  dikenal  dengan
                                Paparan Sunda (disebut Lempeng Eurasia);



                                                      Posisi Strategis Indonesia Sebagai Poros Maritim Dunia   7
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13