Page 55 - RINGKASAN MATERI SAINS KELAS 6
P. 55

ini berwarna kuning dan coklat, dan berparuh kuning. Burung jantan
              dewasa berukuran sekitar 72cm yang termasuk bulu-bulu hiasan
              berwarna merah darah dengan ujung berwarna putih pada bagian sisi
              perutnya, bulu muka berwarna hijau zamrud gelap dan diekornya
              terdapat dua buah tali yang panjang berbentuk pilin ganda berwarna
              hitam. Burung betina berukuran lebih kecil dari burung jantan, dengan
              muka berwarna coklat tua dan tidak punya bulu-bulu hiasan.



                              AKU PASTI BISA

                1. Carilah artikel mengenai tumbuhan atau hewan Indonesia di
                    majalah, koran, atau buku.
                2. Potong berita yang kamu pilih, tempel di kertas folio, dan tulis
                    sumbernya secara lengkap.
                3. Buat ringkasan mengenai artikel tersebut.
                4. Berikan komentarmu mengenai artikel tersebut.
                5. Kumpulkan sebagai tugas rumah.




              B. Pelestarian Makhluk Hidup

                  Keberadaan tumbuhan dan hewan sangat diperlukan oleh manusia.
              Hampir semua kebutuhan manusia bersumber dari hewan dan tumbuhan.
              Mulai dari makanan, pakaian, hingga berbagai peralatan rumah tangga.
              Berbagai spesies hewan dan tumbuhan banyak ditemukan di hutan
              Indonesia. Keberadaan berbagai spesies ini harus dilestarikan.

              1. Jenis Pelestarian Makhluk Hidup dan Manfaatnya
              a. Pelestarian tumbuhan

                  Pelestarian tumbuhan dapat dilakukan dengan menjaga ke-
              beradaan hutan. Hutan adalah habitat berbagai spesies tumbuhan dan
              hewan. Hutan juga merupakan sumber industri kayu yang banyak
              dimanfaatkan oleh manusia. Misalnya untuk perumahan. Tindakan
              pelestarian yang dapat dilakukan, antara lain:
              1) Tebang pilih
                  Tebang pilih yaitu penebangan pohon yang disertai dengan
                  penanaman bibit baru. Tidak semua pohon ditebang, sehingga
                  ekosistem hutan tidak rusak.
              2) Reboisasi
                  Reboisasi adalah tindakan penghijauan kembali hutan yang gundul.
                  Reboisasi dilakukan untuk memperbaiki kerusakan hutan.
                  Reboisasi juga dilakukan di perkotaan untuk mengimbangi


                54                             Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 6 Sekolah Dasar
   50   51   52   53   54   55   56   57   58   59   60