Page 204 - Kelas 9 IPS BS press
P. 204

Aktivitas Kelompok

                1.  Lakukan aktivitas berikut dengan teman satu mejamu!
                2.  Buatlah  aktivitas  teka  teki  silang  dengan  mengacu  pada  materi
                   perdagangan bebas di atas!

                3.  Teka-teki yang kalian buat terdiri atas 10 soal mendatar dan 10 soal
                   menurun!

                4.  Setelah selesai, tukarkan dengan meja di belakang untuk dikerjakan!
                5.  Koreksilah hasil pekerjaan temanmu!
                6.  Kumpulkan hasilnya pada guru untuk dinilaikan !






              Rangkuman

              •  Perdagangan  internasional  adalah  perdagangan  yang  diadakan  antara
                 satu  negara  dan  negara  lain  yang  meliputi  kegiatan  ekspor  dan  impor.
                 Perdagangan  internasional  ini  terjadi  karena  perbedaan  barang  yang
                 dihasilkan  oleh  masing-masing  negara.  Perbedaan  tersebut  meliputi,
                 perbedaan sumber daya alam, perbedaan sumber daya manusia, perbedaan
                 IPTEK, perbedaan sosial budaya, dan perbedaan harga barang. Kebijakan
                 perdagangan internasional yang dikeluarkan pemerintah meliputi; kuota,
                 tarif, dumping, dan proteksi. Kebijakan tersebut dalam rangka melindungi
                 produksi dalam negeri.
              •  Perdagangan menimbulkan dampak positif dan dampak negatif. Dampak
                 positif  dari  perdagangan  internasional  antara  lain,  mendorong  kegiatan
                 produksi,  meningkatkan  pertumbuhan  ekonomi,  memperluas  lapangan
                 kerja, dan majunya lembaga keuangan.
              •  Dampak negatif dari perdagangan internasional antara lain, industri yang
                 tidak bersaing akan hancur karena harga barang impor lebih murah dari
                 harga  barang  dalam  negeri,  menghambat  pertumbuhan  ekonomi,  dan
                 menimbulkan banyak pengangguran
              •  Ekonomi kreatif dikembangkan berdasarkan potensi yang dimiliki suatu
                 negara.  Ekonomi  kreatif  dari  berbagai  daerah  mampu  mendongkrak
                 kegiatan  ekonomi  lokal  dan  diharapkan  mampu  menembus  pasar
                 internasional.






             192    Kelas IX SMP/MTs Edisi Revisi
   199   200   201   202   203   204   205   206   207   208   209