Page 8 - pembelajaran teknik permainan bola voli
P. 8

PENGERTIAN PENDIDIKAN JASMANI





                               Menurut  Gagne  (dalam  Anni,  2011:  192)  Pembelajaran  adalah  suatu

                        kumpulan proses yang bersifat individual, yang merubah  stimuli dari lingkungan


                        seseorang  kedalam  sejumlah  informasi,  yang  selanjutnya  dapat  menyebabkan

                        adanya hasil belajar dalam bentuk ingatan jangja panjang. Menurut Sanjaya (2011


                        :  13-14)  pembelajaran  merupakan  suatu  sistem  yang  kompleks  yang

                        keberhasilannya dapat dilihat dari dua aspek yaitu aspek produk dan aspek proses.


                        Keberhasilan  pembelajaran  dilihat  dari  sisi  produk  adalah  keberhasilan  siswa

                        mengenai hasil yang diperoleh dengan mengabaikan proses pembelajaran.


                               Pembelajaran adalah membelajarkan siswa menggunakan asas pendidikan

                        maupun  teori  belajar  yang  merupakan  penentu  utama  keberhasilan  pendidikan,


                        pembelajaran merupakan proses komunikasi dua arah. Mengajar dilakukan pihak

                        guru  sebagai  pendidik,  sedangkan  belajar  oleh  peserta  didik.  Salah  satunya

                        pembelajaran  pendidikan  jasmani.  Pembelajaran  pendidikan  jasmani  pada


                        hakikatnya  adalah  proses  pendidikan  yang  memanfaatkan  aktivitas  fisik  untuk


                        menghasilkan perubahan holistik dalam kualitas individu, baik dalam hal fisik, mental,

                        serta emosional.

                               Karena  hasil-hasil  kependidikan  dari  pembelajaran  pendidikan  jasmani


                        tidak hanya terbatas pada manfaat penyempurnaan fisik atau tubuh semata, definisi

                        penjas tidak hanya menunjuk pada pengertian tradisional dari aktivitas fisik. Kita

                        harus melihat istilah pendidikan jasmani pada bidang  yang lebih luas dan lebih


                        abstrak, sebagai satu proses pembentukan kualitas pikiran.
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13