Page 198 - E-Modul Pembelajaran IPA
P. 198
Pemuaian zat cair dapat dimanfaatkan dalam penggunaan
termometer zat cair, biasanya zat cair yang digunakan adalah raksa
atau alkohol. Sifat naik atau turunnya zat cair dalam pipa kapiler
sebagai akibat pemuaian zat cair inilah yang digunakan untuk
mengukur suhu. Permukaan zat cair naik sepanjang pipa kapiler dan
berhenti pada posisi tertentu yang sesuai dengan suhu benda. Suhu
yang terukur dinyatakan oleh skala yang berimpit dengan permukaan
zat cair pada pipa kapiler tersebut. Besarnya pemuaian pada benda
cair dapat ditentukan dengan menggunakan persamaan sebagai
berikut:
ΔV = Vo × γ × ΔT = Vo × 3 × ΔT = 3Vo × ×ΔT
Keterangan:
3
ΔV adalah perubahan volume suatu benda (m )
Vo yaitu volume awal benda (m )
3
o
γ adalah koefisien muai volume (/ C)
ΔT yaitu perubahan suhu ( C)
o
Saol Latihan:
❖ Sebuah panci berisi air penuh dengan volume 6 liter. Air
dalam panci tersebut kemudian dipanaskan, sehingga
o
mengalami kenaikan suhu sebanyak 80 C. Berapakah
volume air yang akan tumpah dari panci tersebut? (koefisien
o
muai air = 0,004/ C)
185
--- SUHU DAN PERUBAHANNYA ---