Page 388 - Ebook_Toponim Jogja-
P. 388
370 Toponim Kota Yogyakarta Sumber: Survei tahun 2019
Gapura Kampung
Sudagaran
3. Kampung Tompeyan
Tompeyan atau Tompean dalam literatur abad ke-19, merujuk pada nama sebuah
desa di Tegalrejo, sebelah barat laut keraton, yang merupakan tanah leluhur Pangeran
Diponegoro. Di sini, Patih Danurejo IV menancapkan patok-patok jalan tanpa
sepersetujuan rakyat yang kemudian dicabut paksa oleh Pangeran Diponegoro dan
menjadi salah satu pemicu Perang Jawa. Kala itu sang patih memperoleh persetujuan
dari residen untuk membuat jalan yang menghubungkan bagian selatan Yogyakarta
dengan bagian utara. Dimulai dari Pasar Pakuncen di sebelah barat Yogyakarta ke arah
selatan melalui Selarong hingga Sungai Progo dan ke arah utara melalui Desa Tompean,
Tegalrejo yang kemudian bersambung dengan jalan dari Yogyakarta ke Muntilan. Ketika

