Page 78 - Bahan Ajar Fisika Kelas XI SMA/MA_Kelompok 4
P. 78
Kalor dan Perpindahan Kalor
Sumber : https://phystraction.wordpress.com
Gambar 3.7 Perubahan Wujud Zat
Berikut adalah macam-macam perubahan wujud zat berdasarkan peristiwa
terjadinya.
a PERUBAHAN WUJUD ZAT YANG MEMERLUKAN KALOR
3) MENCAIR
Perubahan wujud jadi cair atau mencair terjadi bila bentuk benda
asal adalah padat, kemudian berubah menjadi cair. Tindakan atau aksi
yang dilakukan untuk mengubah benda menjadi cair adalah dengan
memanaskan atau menaikkan suhu benda. Contoh mencair adalah lilin
yang diberi nyala api, maka akan berubah menjadi cair saat suhunya
panas. Lalu es batu yang mencair bisa dimasukkan dalam air bersuhu
lebih panas. Kemudian mentega padat yang dipanaskan dalam
penggorengan akan mencair bila dipanaskan.
Sumber : https://sumberbelajar.belajar.kemdikbud.go.id
Gambar 3.8 Peristiwa Mencair pada Benda
74
Fisika SMA/MA Kelas XI Semester 1