Page 23 - Financial Modeling with Microsoft Excel - Investasi
P. 23
Step-by Step Financial Modeling with Excel
bayar mundur. Dalam hal ini perusahaanlah yang memiliki hutang
kepada penjual atau pemasok.
Akun pembayaran dibayar dimuka tercipta pada waktu
perusahaan sudah melakukan pembayaran atas suatu produk atau jasa
tetapi belum menggunakan produk atau jasa yang telah dibeli
perusahaan tersebut. Contoh dari akun ini adalah pembayaran biaya
sewa dan asuransi. Seiring berjalannya waktu, akun ini akan berkurang
dan dilaporkan sebagai biaya di laporan laba rugi.
1. Merubah nama worksheet dalam workbook yang akan
digunakan dengan cara klik-kanan Sheet 2, pilih Rename,
kemudian ketik Neraca.
2. Di A1 ketik Fastsmart Learning.
3. Di A2 ketik Neraca.
4. Di A3 ketik Sampai dengan 31 Desember 2018.
5. Di A4 ketik Aktiva, di B4 ketik 2018, dan di C4 ketik 2017.
6. Di A5 ketik Kas dan setara kas, di B5 masukkan 190.638,
dan di C5 144.000.
Di B5 rumus kas seharusnya adalah kas di tahun 2017
ditambah dengan perubahan arus kas bersih di tahun
2018 yaitu “=C5+'Arus Kas'!E16.” Untuk sementara
dimasukkan angka seperti diatas karena Anda belum
menghitung perubahan arus kas bersih.
7. Di A6 ketik Surat Berharga, di B6 55.000, dan di C6 27.500.
8. Di A7 ketik Piutang Dagang, di B7 950.000, dan di C7
850.500.
9. Di A8 ketik Persediaan, di B8 2.000.000, dan C8 1.750.000.
10. Di A9 ketik Biaya dibayar dimuka, di B9 ketik 90.000, dan
di C9 38.000.
11. Di A10 ketik Aktiva Lancar.
12. Di B10 pilih ∑Auto Sum B5:B9.
13. Copy B10 ke C10.
14